Dewan Sorot Minimnya Lampu Penerangan di Bundaran Pangkalan Lima

PANGKALAN BUN, KaltengEkspres.com – Angota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kobar Sri Purwanti menyoroti lampu penerangan di area Bundaran Pangkalan Lima, Kecamatan Arut Selatan (Arsel), Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar). Pasalnya, lampu penerangan dikawasan setempat masih redup rawan kejahatan dan dijadikan tempat prostitusi pada malam hari.

“Potensi kuliner di area Bundaran Pangkalan Lima sudah mulai tampak, namun sangat di sayangkan minimnya penerangan membuat beberapa pedagang mengeluhkan lampunya. Karena berdampak kurang bagus terutama bagi masyarakat yang mau berkunjung di malam hari, rawan kejahatan,” kata Sri Purwanti kepada Kalteng Ekspres.com Rabu (13/2).

Politisi Nasdem ini menjelaskan, selain rawan kejahatan, minimnya penerangan bisa membuat para pedagang yang memanfaatkan bisnis esek esek berkedok warung kopi semakin marak dan berdampak kurang bagus, terutama bagi masyarakat setempat.

“Kami berharap agar sekiranya menjadi perhatian Pemkab Kobar untuk menambah lampu penerangan,, sehingga paling tidak bisa memberikan penerangan di sepanjang lingkungan setempat,”tandasnya. (aro)

Berita Terkait