

KUALA KAPUAS, KaltengEkspres.com-Kurang dari 24 jam, dua kecelakaan lalu lintas (laka lantas) merenggut korban jiwa terjadi di Kabupaten Kapuas selama dua hari ini. Peristiwa itu terjadi di wilayah Kecamatan Basarang dan Kecamatan Kapuas Tengah Kabupaten Kapuas.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, kejadian di Kecamatan Basarang terletak di Desa Tambun Raya KM 4,5 pada Kamis (2/8) sekitar pukul 4.30 WIB. Korban warga Desa Basarang bernama Yunan (90). Wanita ini tewas diduga akibat ditabrak lari mobil jenis Toyota Avanza dengan nomor polisi KH1078.
Pengemudi mobil ini masih dalam pengejaran aparat kepolisian, karena seusai menabrak korban langsung melarikan diri ke arah Palangka Raya tanpa menolong korban yang terkapar meregang nyawa di tepi jalan setempat.
Sebelumnya pada Rabu (1/8) sekitar pukul 11.30 WIB, juga terjadi lakalantas antara sepeda motor Satria F KH 3563 YF dengan mobil Toyota Avanza KH 1599 D di Jalan Lintas Timpah-Pujon Desa Masaran Kecamatan Kapuas Tengah.
Korban tewas pengendara sepeda motor Suzuki Satria F diketahui warga Kuala Kapuas Jalan Mahakam bernama Hatta (48). Sedangkan pengemudi mobil Toyota jenis avanza warga Buntok Barito Selatan Jalan Pelita, EkaTN (39).
Dikonfirmasi dua kejadian ini, Kasatlantas Polres Kapuas AKP Abdul Wakid membenarkan peristiwa tersebut.Menurut dia, dua kejadian tersebut sedang ditangani pihaknya untuk dilakukan proses lebih lanjut. (so)