Besok, Polisi Rekontruksi Kasus Pembunuhan Fadli

KUALA KAPUAS, KaltengEkspres.com-Polisi Sektor (Polsek) Selat, bakal menggelar rekontruksi terhadap kasus pembunuhan Fadli Rahman (23). Rencananya, rekontruksi yang menghadirkan enam tersangka pelaku pembunuhan bernama Hengky Saputra (21), M. Hamim (18), Lindri Perdian (24), MN (17), Putra Saidi (23) serta satu pelaku belum diketahui identitasnya, dilakukan besok atau Minggu (24/2).

Kapolres Kapuas AKBP Tejo Yuwantoro melalui Kapolsek Selat AKP Johari Fitri Casdy mengatakan, saat ini pihaknya masih melakukan pemeriksaan terhadap enam pelaku. Rencananya Minggu (24/2) pihaknya melakukan rekontruksi terhadap kasusnya di halaman Mapolsek Selat.

“Rekontruksi ini untuk mengetahui motif dan peranan masing-masing pelaku yang terlibat dalam melakukan pembunuhan korban,” ungkap Johari.

Sementara itu ketika KaltengEkspres.com, mencoba mendatangi rumah satu pelaku di Jalan Mahakam Gang V, yang diduga tempat korban dianiaya hingga meninggal dunia terlihat sepi dan tertutup rapat. Sementara warga sekitar terlihat ramai membicarakan kasus pembunuhan yang dialami oleh Fadli Rahman tersebut. (ab)

Berita Terkait