

KUALA PEMBUANG, KaltengEkspres.com-Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan mendorong Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan untuk memperhatikan penyerapan anggaran daerah.
“Sebelum berakhirnya tahun anggaran 2018 ini, kita berharap Pemkab bisa memperhatikan serapan anggaran. Supaya bisa bisa terserap semua,” kata Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Seruyan Norhasan, Sabtu (13/10).
Karena itu lanjut dia, seluruh dinas terkait di lingkungan Pemkab Seruyan agar segera menyelesaikan semua program yang tersisa dalam kurun waktu di 2018 ini dengan baik dan lancar.
“Karena tahun 2018 ini hanya tersisa kurang lebih 3 bulan lagi, oleh karena itu semua SKPD agar bisa memperhatikan penyerapan anggarannya masing-masing, sehingga anggaran dapat terserap dengan baik,” ujarnya.
Ia mengatakan, saat ini semua lembaga atau dinas terkait sedang berpacu dengan waktu yang ada dan ia berharap semoga saja tidak ada program yang tidak terlaksana di tahun anggaran 2018 ini.
“Dengan terlaksananya semua program, otomatis penyerapan anggaran juga baik dan itu juga pasti akan berdampak positif bagi pembangunan daerah dan kesejahteraan masyarakat,”tandasnya. (al)