Home / Kobar

Selasa, 6 Februari 2018 - 14:24 WIB

Bupati Lantik Tiga Pejabat Eselon Kobar

PANGKALAN BUN, KaltengEkspres.com – Bupati Kotawaringin Barat (Kobar) Hj Nurhidayah melantik tiga pejabat eselon dilingkup Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar). Tiga pejabat yang dilantik tersebut yakni Rodi Iskandar yang sebelumnya menjabat Kabag Tata Pemerintahan (Tapem) Setda Kobar dilantik menjadi Kepala Dinas Kominfo, Statistik dan Persandian Kobar.

Selanjutnya Majerum Purni yang sebelumnya menjabat Kabag Umum Setda Kobar, dilantik menjadi Kepala Dinas Satpol PP dan Damkar Kobar, serta Bambang Jatmiko yang sebelumnya menjabat Kabag Ekonomi dan Pembangunan (Ekbang) Setda Kobar dilantik menjadi Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kobar. Ketiga pejabat ini dilantik di Aula Pemkab Kobar Selasa (6/2/2018).

Baca Juga :  Wajah Baru Kuasai DPRD Kobar, Ini Daftar 30 Caleg Terpilih

Bupati Kobar Hj Nurhidayah mengatakan, ketiga pejabat ini dilantik untuk mengisi kekosongan jabatan di tiga dinas tersebut. Lantaran selama ini di tiga dinas ini belum ada pejabat difinitifnya.

“Tiga pejabat ini dilantik berdasarkan hasil proses penjaringan sistem lelang jabatan. Dari proses ini terpilih lah ketiganya yang dianggap pantas seuai persyaratan mengisi jabatan tersebut,”ujar Bupati ketika dimintai keterangan seusai melantik tiga pejabat tersebut Selasa (6/2/2018).

Menurut Nurhidayah, setelah dilantik dirinya berharap tiga pejabat segera beradaptasi ditempat tugas barunya, kemudian melaksanakan tugas dengan baik sehingga bisa membantu pihaknya selaku kepala daerah dalam melaksanakan tugas pemerintahan khususnya dalam memberikan pelayanan baik kepada masyarakat sesuai tupoksinya masing-masing. (hm)

Baca Juga :  Dua Pekan, UKK Imigrasi Kobar Diserbu Ratusan Pemohon Paspor

Share :

Baca Juga

Kobar

Dua Pelaku Perampokan di Kebun Sawit BJAP Dibekuk Polisi

Kobar

Asik Ngamar, Mahasiswa Digerebek Satpol PP Kobar

Kobar

Oleng, Pengendara Motor Disambar Truk, Satu Orang Tewas

Kobar

Hakim Tolak Keberatan PH, Sidang Empat ASN Kobar Dilanjutkan

Kobar

Gudang Toko Baju Serba 35 Ribu Terbakar 

Kobar

Dokter Spesialis Paru Paparkan Bahaya Pemakai Rokok Elektrik

Kobar

Peringati Isra Mikraj, Rakhman Ajak Ribuan Warga Bersatu Jaga Kerukunan

Kobar

Naas! Disambar Truk, Dua Pemotor Tewas di tempat