PANGKALAN BUN, Kaltengekspres.com -Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan sangat mengapresiasi Program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-100, yang dilakasanakan di Desa Wana Tirta Kecamatan Batu Ampir, Kabupaten Seruyan oleh Kodim 1015 Sampit tahun 2017.
“Kita sangat mendukung dan mengapresiasi kegiatan TMMD yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa,” kata Wakil Bupati Seruyan Yulhaidir saat membuka kegiatan TMMD di Desa Wana Tirta Kecamatan Batu Ampar Rabu (27/9/2017).
Menurut Yulhaidir, dipilihnya Seruyan menjadi lokasi kegiatan TMMD sangat sejalan dengan program Pemkab Seruyan dalam upaya percepatan pembangunan di masyarakat.
“Belum lagi upaya-upaya pemberdayaan masyarakat untuk mengentaskan kemiskinan. Ini luar biasa di tengah upaya kita mengatasi persoalan kemiskinan di Seruyan,”ujar Yulhaidir.
Yulhaidir menjelaskan, dari TMMD ini banyak manfaat positif yang didapat kemudian dihasilkan, seperti pembangunan fisik berupa jalan dan jembatan sehingga sangat membantu aksesibilitas masyarakat yang akan bekerja, bersekolah, beribadah dan melakukan aktivitas lainnya.
“Sekali lagi, kita sangat mengapresiasi kegiatan TMMD, mudah-mudahan kegiatan ini dapat mendorong peningkatan kesejahteraan masyarakat desa di Seruyan,”paparnya.
Sementara, Komandan Kodim (Dandim) 1015 Sampit Letkol Infanteri I Gede Putra Yasa mengatakan, kegiatan TMMD dilaksanakan mulai 27 September hingga 27 Oktober 2017 mendatang.
Dua sasaran utama dalam TMMD yaitu peningkatan badan jalan sepanjang 4000 meter, dengan lebar 12 meter dan pembuatan plafon Gereja Santo Fransiskus dengan ukuran 10×18 meter. Selain itu juga ada sasaran tambahan, yakni pembuatan dua jembatan berukuran 4×4 meter dan 4×6 meter.
Kegiatan ini juga akan diisi berbagai kegiatan nonfisik seperti penyuluhan pertanian, wawasan kebangsaan, bahaya narkoba serta pelayanan kesehatan dan Keluarga Berencana.
“Dengan adanya TMMD ini diharapkan dapat membantu Pemkab Seruyan dalam percepatan pembangunan yang pada akhirnya akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa,”papar Dandim. (vs)