Ngeri!! Ribuan Ikan Ini Mati Terdampar

PANGKALAN BUN, Kaltengekspres.com – Ribuan ikan mendadak mati terdampar di pesisir pantai Desa Teluk Bogam Kecamatan Kumai Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar). Belum diketahui pasti penyebab kematian Ikan yang disebut warga sekitar jenis bete-bete ini. Namun sumber yang dihimpun di lapangan, ikan ini mati dan sengaja dibuang dilokasi pantai setempat oleh masyarakat karena tidak ada pengepul yang bersedia membelinya.

Kades Teluk Bogam Syahrian ketika dikonfirmasi mengakui, adanya kejadian tersebut. Menurut dia, ikan itu sengaja dibuang warga nelayan lantaran tidak laku dijual. Disebabkan para pengepul atau penampung ikan yang biasa membeli ikan nelayan tidak bersedia membelinya.

“Kemungkinan ada sekitar satu ton, ikan jenis ini dibuang warga di laut. Hanya karena terbawa ombak, akhirnya bangkai ikan ini terdampar di pesisir pantai desa ini,”ungkapnya singkat kemarin via telpon seluler (ponsel) Selasa (22/8).

Selain tidak laku dijual lanjut Syahrian, ikan tersebut dibuang warga karena tidak enak dimakan. Lantaran selain memiliki sirip yang tajam, dagingnya juga tipis dan bertulang. “Biasanya jika warga ingin memakan dibuat seperti ikan asin. Namun karena dagingnya yang tipis dan kurang enak kebanyakan warga tidak mau mengonsumsinya,”paparnya. (LH)

Berita Terkait