Home / DPRD Pulang Pisau

Kamis, 3 Juni 2021 - 12:59 WIB

Peran Keluarga Penting Cegah Stunting

Anggota DPRD Pulang Pisau Dwi Erlina

Anggota DPRD Pulang Pisau Dwi Erlina

PULANG PISAU, KaltengEkspres.com – Stunting atau manusia bertubuh pendek dibeberapa daerah masih menjadi persoalan yang cukup penting. Termasuk di Kabupaten Pulang Pisau.

Stunting ini dikarenakan kurangnya asupan gizi yang diterima oleh ibu dan bayi. Sehingga membuat pertumbuhan anak kurang maksimal ketika lahir.

Anggota DPRD Kabupaten Pulang Pisau, Dwi Erlina mengatakan, peran keluarga sangat penting untuk mencegah stunting. Karena keluarga adalah media pertama kehidupan anak.

Baca Juga :  Hasil Musrenbang Jadi Prioritas Kebijakan Pembangunan

“Sehingga penting peran keluarga, yaitu ibu dan ayah dalam hal pencegahan stunting ini,” kata Dwi Erlina, Kamis, 3 Juni 2021.

Ia mengingatkan, ketika seorang ibu hamil, maka dari sejak saat itu seorang ibu harus mendapat asupan gizi yang cukup. Kemudian rutin melakukan pemeriksaan kehamilan ke Puskesmas setempat.

“Supaya tahu perkembangan kehamilan. Biasanya Puskesmas juga ada memberikan vitamin untuk ibu hamil agar ibu dan bayi tetap sehat,” tutur dia.

Baca Juga :  Matangkan Perencanaan

Erlina menyebutkan, saat bayi lahir juga harus tetap mendapatkan asupan gizi yang mencukupi. Harus mendapat imunisasi dan termasuk si ibu yang menyusui.

“Kalau masalah-masalah ini diperhatikan oleh ibu dan ayah, kemungkinan resiko anak stunting ini akan bisa dicegah. Asalkan asupan gizinya terpenuhi,” tukasnya. (dar)

Share :

Baca Juga

DPRD Pulang Pisau

Apresiasi Pengaturan Lalu Lintas di Lokasi Banjir

DPRD Pulang Pisau

Hasil Kesepakatan Antara Nelayan dan Perusahaan Wajib Dipatuhi 

DPRD Pulang Pisau

Perekrutan Tenaga Kerja Jangan Abaikan AK1

DPRD Pulang Pisau

Maksimalkan Sosialisasi Perpajakan

DPRD Pulang Pisau

Dewan Minta Jalan Usaha Tani Terus Digenjot

DPRD Pulang Pisau

Desa Diharapkan Miliki Karang Taruna

DPRD Pulang Pisau

Lakukan Komunikasi Rutin

DPRD Pulang Pisau

Dewan Harapkan Desa Penyangga Food Estate Diperhatikan