Home / DPRD Provinsi Kalteng

Kamis, 15 Oktober 2020 - 14:50 WIB

Ketua DPRD Kalteng, Wiyatno : Bukan Kapasitas Saya Menolak UU Cipta Kerja

 Ketua DPRD Kalteng, Wiyatno, didampingi oleh Wakil Ketua II DPRD Kalteng, Jimmy Carter. Foto : Ra

Ketua DPRD Kalteng, Wiyatno, didampingi oleh Wakil Ketua II DPRD Kalteng, Jimmy Carter. Foto : Ra

PALANGKA RAYA, KaltengEkspres.com – Ketua DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng), Wiyatno, SP menegaskan, bahwa pihaknya tidak memiliki kewenangan untuk menolak Undang-Undang (UU) Cipta Kerja atau Omnibus Law, seperti apa yang dituntut oleh ratusan mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Gerakan 8 Oktober.

“Tugas saya sebagai lembaga menerima dan menampung aspirasi, serta menyalurkannya. Dan saya siap melakukan untuk itu. Terkait UU Omnibus Law, kewenangan menyusun dan membuat itu ada di DPR RI,” kata Wiyatno, saat dikonfirmasi usai menemui peserta demo, Kamis (15/10/2020).

Baca Juga :  Dewan Ingatkan Jurnalis Waspada Covid-19

Lebih lanjut Politisi PDI Perjuangan ini menilai, bahwa UU Cipta Kerja sangat bermanfaat dan penting bagi masyarakat luas, khususnya dalam membuka lapangan kerja.

“Kita pengangguran hampir tujuh juta jiwa. Itu suatu saat akan menjadi bom waktu, pertambahan tenaga kerja baru hampir 2,7 juta pertahun, ini harus dicarikan solusi. Dan itu tertuang dalam UU Omnibus Law, dengan mempermudah proses perizinan para investor,” ucapnya.

Baca Juga :  Tindak Tegas Truk Kayu Log Melintasi Jalan Umum

Bahkan, UU Omnibus Law juga dinilai dapat meminimalisir adanya pungli dalam proses pembuatan perizinan para investor. Sebab, kedepan sistem yang akan digunakan dalam proses pembuatan perizinan, akan menggunakan sistem daring atau online.

“Dengan tidak bertemunya para investor dan si penerbit izin, ini kan akan menghindari adanya pungli, dan semua dilakukan secara transparan,” pungkasnya. (Ra)

Share :

Baca Juga

DPRD Provinsi Kalteng

Organisasi Kesehatan Mengadu ke DPRD Kalteng

DPRD Provinsi Kalteng

Pelihara Cagar Budaya Daerah

DPRD Provinsi Kalteng

PAD Kalteng Sudah Terealisasi Rp 4,7 Triliun

DPRD Provinsi Kalteng

Usai Dilantik, Suhardi Janji Bertanggungjawab dalam Tugas

DPRD Provinsi Kalteng

DPRD Kalteng Bahas Raperda Susunan Perangkat Daerah

DPRD Provinsi Kalteng

Anggota DPRD Banjarmasin Berkunjung ke DPRD Kalteng

DPRD Provinsi Kalteng

Nelayan Kumai Harapkan Bantuan Mesin dan Alat Tangkap

DPRD Provinsi Kalteng

Serap Aspirasi Warga, Dewan Reses ke Barut