

KUALA PEMBUANG, KaltengEkspres.com–Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan meresmikan kawasan Agrowisata dan sentra Industri Kecil Menengah (IKM) di Desa Bangun Harja, Kecamatan Seruyan Hilir Timur, Kabupaten Seruyan Kalimantan Tengah, Selasa (15/1/2019). Kawasan tersebut diresmikan langsung oleh Bupati Seruyan Yulhaidir didampingi Wakil Bupati Seruyan Hj Iswanti.
“Hari ini kita meresmikan kawasan Agrowisata dan sentra IKM yang ada di Trans Unit II Desa Bangun Harja, semoga saja dengan adanya kawasan ini, bisa bermanfaat bagi masyarakat sekitar,” kata Yulhaidir.
Yulhaidir mengatakan, diresmikannya kawasan setempat merupakan bentuk dukungan dari pemerintah pusat, yang tak henti-hentinya memberikan suntikan dana untuk pembangunan di daerah hingga ke pelosok desa seperti sekarang ini.
“Meskipun tidak mudah untuk mendapatkan dana tersebut, tetapi karena ada komunikasi yang baik serta kerjasama Kemendes PDT dan Transmigrasi Pusat serta dinas terkait di Kabupaten Seruyan, sehingga bisa terealisasi,” ujarnya.
Karena itu ia mengharapkan, dengan adanya inovasi dari DKPP Kabupaten Seruyan ini, bisa menjadi solusi untuk meningkatkan kualitas ekonomi masyarakat yang ada di Desa Bangun Harja. Disamping itu mampu menjadi pedoman bagi instansi-instansi lainnya agar bisa menciptakan inovasi-inovasi yang mendukung kemajuan serta kesejahteraan masyarakat.
Sementara pada kegiatan tersebut, selain bupati, juga hadir anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI Komisi V Rahmat Nasution Hamka, Sekretaris Daerah Kabupaten Seruyan Haryono, Ketua DPRD Kabupaten Seruyan Ahmad Ruswandi, serta beberapa tamu undangan lainnya. (al)