Pemkab Sebut Konflik Guru dan Murid Ditenggarai Kurangnya Komunikasi

KUALA PEMBUANG, KaltengEkspres.comMaraknya kasus konflik antara guru dan murid serta orang tua siswa yang belakangan ini sering muncul di medsos, menuai tanggapan dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan.

Menanggapi masalah ini, Asisten 1 Setda Seruyan Rusnah penyebab munculnya permasalahan itu karena kurangnya komunikasi antara kedua belah pihak.

“Iya kan belakangan ini sering beredar di medsos, banyak konflik antara guru dan murid, kita juga cukup prihatin dengan keadaan ini dan cukup menarik perhatian kita juga,” kata Asisten 1 Setda Seruyan Rusnah di Kuala Pembuang, Rabu (5/12).

Menurut dia, jika komunikasi terjalin dengan baik antara guru, siswa dan orang tua maka potensi konflik tidak akan terjadi. Pasti semuanya baik-baik saja, terlebih lagi seorang guru itu harus punya sikap penyabar dalam mendidik seorang siswa. (al)

Berita Terkait