

PALANGKA RAYA, KaltengEkspres.com – Kebakaran hebat kembali melanda pemukiman warga Kota Palangka Raya, tepatnya dikawasan Jalan Dr Murjani Gang Rahayu dan Sukamaju Sabtu (8/12) sekitar pukul 23.45 WIB tadi malam. Kawasan padat penduduk itu diamuk jago merah.
Akibat kejadian ini, sebanyak 13 rumah dan 4 barak yang terletak di RT. 03 dan RT.04 serta RT 6 luluh lantak jadi arang dilalap api. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Namun ditaksir kerugian mencapai miliaran rupiah. Diduga api berasal dari bagian belakang rumah Kai Abdullah. Hanya belum diketahui pasti penyebab kebakaran tersebut.
“Dalam peristiwa ini ada 13 rumah dan 4 barak yang terbakar. Sebagian besar yang terbakar terbuat dari kayu, beratap seng. Luas wilayah yang terbakar sekitar 100×100 M2 dengan kerugian materi ditaksir sekitar satu miliar rupiah,” tutur Kapolres Palangka Raya AKBP Timbul RK Siregar Sabtu (8/12) tadi malam.
Menurut Timbul, pihaknya sejauh ini belum bisa menyimpulkan penyebab utama kebakaran. Karena masih melakukan penyelidikan. Kendati demikian, ia memastikan tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Hanya kerugian materi ditaksir miliaran rupiah, dan api berhasil dipadamkan pada Minggu (9/12) dini hari, sekitar pukul 01.30 WIB.
“Saat ini kita masih melakukan penyelidikan dengan mengumpulkan keterangan saksi dan olah TKP. Beberapa saksi sudah kita mintai keterangan.”tandasnya.(dr)