Home / Kobar

Selasa, 18 Desember 2018 - 17:37 WIB

Disdukcapil Musnahkan 13.995 Lembar e- KTP Rusak

PANGKALAN BUN, KaltengEkspres.com – Sedikitnya 13.995 lembar elektronik Kartu Tanda Penduduk (e-KTP) yang rusak dan invalid dimusnahkan. Kegiatan pemusnahan ini dilaksanakan di halaman Kantor Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Selasa (18/12/2018).

Kepala Disdukcapil Gusti Imansyah, mengatakan, e-KTP yang rusak dan  invalid tersebut sebelumnya cuma dipotong saja. Namun sesuai arahan dan petunjuk dari Kemendagri e-KTP yang rusak dan invalid ini harus segera dimusnahkan dengan cara dibakar untuk mencegah penyalahgunaan dari pihak yang tidak bertanggung jawab.

Baca Juga :  Begini Kronologis Lakalantas Yang Menewaskan Remaja Bali

Dijelaskannya, e-KTP yang invalid dan rusak tersebut, karena telah diserahkan oleh masyarakat saat pengurusan e-KTP baru lantaran ada perubahan status pemilik yang pindah alamat. Sementara  e-KTP yang rusak karena yang tulisannya sudah tidak jelas, buram atau tidak bisa terbaca.

“Yang dimusnahkan ini, seluruh e-KTP rusak dan invalid yang berada di gudang Disdukcapil Kobar. Semuanya telah dibakar disaksikan oleh unsur kepolisian, Inspaktorat dan juga media massa,”ungkap Imansyah kepada awak media, Selasa (18/12).

Baca Juga :  Bangkitkan Patriotisme, Polres Barsel Bentangi Bendera Merah Putih di Sungai Barito

Sementara itu pada kegiatan pemusnahan ini turut hadir Kasatreskrim Polres Kobar AKP Tri Wibowo, Kasat Intel Polres Kobar Iptu Ambar Sumanto, perwakilan dari Satpol PP Kobar dan Inspektorat Kobar. (aro)

Share :

Baca Juga

Kobar

Usai Dimediasi, Asosiasi Kontraktor dan Dinas PUPR Sepakat Damai

Kobar

Jual Sabu, Dua Warga Pangkalan Banteng Disergap Polisi

Kobar

Tak Capai Target, Jukir Kerap Diancam Pecat 

Kobar

KPK Sebut Tata Kelola Keuangan Kobar Masih Lampu Kuning

Kobar

Wanita Muda Ini Nekat Mencuri Ponsel di Kantor Polisi 

Kobar

Bawa Sajam, Dua Pemuda Mabuk Miras Ditangkap Satpol PP Kobar

Kobar

Siaga Virus Corona, Pemkab Kobar Terbitkan Surat Edaran

Kobar

Dinas PUPR Kobar Kebut Percepatan Pembagunan Jalan Pinggiran Kota dan Desa