Ditinggal Kosong, Rumah Tukang Pijat Terbakar

PANGKALAN BUN, KaltengEkspres.com -Sebuah rumah warga milik Siti Surahmah yang terletak di RT 11 Gang Peang Kelurahan Baru Kecamatan Arut Selatan Jumat (2/11) sekitar pukul 22.30 WIB, terbakar.

Rumah janda yang bekerja sebagai tukang pijat ini saat ditinggal kosong yang bersangkutan pergi memijat tetangganya. Tidak diketahui pasti penyebab kebakaran ini. Karena tidak ada satupun warga yang mengetahui awal kejadian.

Kasatpol PP dan Damkar Kobar Majerum Purni ketika dimintai keterangan membenarkan adanya kejadian tersebut. Menurut dia, saat dilaporkan kepada anggotanya, tujuh menit anggota langsung meluncur ke lokasi kejadian dan melakukan pemadaman dengan menerjunkan sebanyak tujuh unit mobil damkar serta satu unit dari mako rafi’i.

“Dalam hitungan 1 jam api bisa dikendalikan, tidak ada korban jiwa. Kerugian belum diketahui,”ungkap Majerum Sabtu (3/11)

Sementara itu dari keterangan tetangga korban, lanjut Majerum, selama ini Siti Surahmah dikenal seorang janda dan hidup sebatang kara. Tidak jarang warga ikut membantu kehidupanya.

“Pekerjaanya hanya tukang pijat musiman saja, sementara penerangan dirumahnya hanya menggunakan 1 buah bola lampu dan itu pun nyalur dari tetangga,”ujarnya. (aro)

Berita Terkait