

MUARA TEWEH, KaltengEkspres.com – Aksi pencurian terjadi di RSUD Muara Teweh. Seorang pelaku yang belum diketahui identitasnya membawa kabur barang berharga berupa perhiasan emas dan uang milik pasien rumah sakit setempat bernama Ny Suminah, Senin (22/10) sekitar pukul 01.30 WIB. TKP nya di ruang perawatan penyakit dalam (zaal A) gedung lama.
Saat ini kasus sedang ditangani anggota Polres Batara. Akibat kejadian ini warga Jalan Keladan RT 06 kelurahan Lanjas, Muara Teweh ini mengalami kerugian jutaan rupiah lebih.
Korban Suminah menceritakan, barang-barang yang hilang emas 30 gram berupa kalung, cincin dan uang sebanyak Rp. 1,7 juta. “Semua barang yang hilang berada didalam sebuah tas warna merah maron. Tas tersebut ditemukan dekat parit sekitar ruangan kehilangan tersebut,”ungkapnya kepada Kalteng Ekspres.com Senin (22/10).
Dirut RSUD Muara Teweh drg Dwi Agus Setijowati melalui Humas RSUD Muara Teweh Agus Reda membenarkan kejadian tersebut.
“Tas tersebut sudah kosong isinya saat ditemukan dan korbannya pasien rumah sakit,” kata Agus Reda, Senin (22/10).
Menurutnya, pasien pada bed nomor 10 ruang perawatan zaal A dan barang-barang berharga lainnya yang hilang bukan menjadi tanggung jawab rumah sakit.
“Namun rumah sakit tetap ikut membantu, karena dalam hal ini Satpam atau security pada malam kejadian ada melihat seseorang yang mencurigakan,” bebernya dari keterangan Satpam yang kebetulan jaga malam.
Sementara Kasat Reskrim Polres Batara AKP Samsul Bahri dikonfirmasi melalui pesan whatsappnya mengatakan belum monitor karena masih berada di kota Palangka Raya.(ad)