

PALANGKA RAYA, KaltengEkspres.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Palangka Raya mengapresiasi komitmen penanganan kebakaran hutan dan lahan (karhutla) oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Palangka Raya. Apresiasi ini disampaikan langsung Anggota Komisi B DPRD Kota Palangka Raya, Alfian Bantnakanti, kepada Kalteng Ekspres.com, Jumat (19/10).
“Kita mengapresiasi sikap pemkot untuk penanganan karhutla. Apalagi wali kota sempat turun dan melihat langsung kondisi dilapangan, bahkan sempat memadamkan karhutla belum lama ini. Kami acungi jempol dan itu menjadi komitmen pemkot,” ujarnya.
Alfian berharap, pemkot terus konsisten dalam penanganan karhutla, walaupun beberapa hari belakangan Palangka Raya kerap kali diguyur hujan. “Saya minta tetap konsisten tentang hal itu, saya yakin biasa apalagi dibawah kepimpinan wali kota saat ini,” tuturnya.
Disamping itu lanjut dia, dewan juga berharap wali kota mampu mendengarkan masukan dan saran yang disampaikan oleh masyarakat, terutama untuk pembangunan dan kemajuan Kota Palangka Raya lebih baik. Terutama dalam hal penanganan karhutla yang saat ini masih mengancam Palangka Raya.
Pada kesempata itu ia berharap masyarakat tidak sungkan menyampaikan saran dan pendapat kepada pemkot, sebab keberhasilan pembangunan merupakan tanggungjawab bersama.
“Jadi ayo kita bangun Palangka Raya lebih baik. Dan saya tekankan apresiasi bagi pemerintah kota palangka raya selama ini, baik konsisten dalam pembangunan juga penanganan karhutla.”tandas Alfian.(dr)