Hindari Motor Berbelok, Truk Dum Seruduk Warung Makan Tepi Jalan

MUARA TEWEH, KaltengEkspres.com – Sebuah truk dump bernopol KB 9806 AP
bermuatan batu yang dikemudikan Iwan mengalami kecelakaan lalu lintas menabrak warung makan yang berada di tepi Jalan Ahmad Yani, Kecamatan Teweh Tengah Kabupaten Barito Utara (Barut), Senin (10/9). Akibat kejadian ini, warung makan tersebut mengalami kerusakan berat.

Kasatlantas Polres Barut AKP AKP Zulyanto L Kramajaya mengatakan, kecelakaan itu terjadi, saat sopir truk berusaha menghindari sepeda motor Jupiter yang hendak berbelok. Kedua kendaraan ini awalnya sama-sama satu arah.

Ketika melintas dipersimpangan, pengendara motor Jupiter tiba-tiba berbelok.Sehingga mengakibatkan truk banting stir dan menabrak warung makan yang berada di tepi jalan.

“Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut, hanya kerugian materil di mobil trukk dan kerusakan di warung yang di tabrak. Sementara sang sopir selamat termasuk pengendara motornya,”ungkap Zulyanto Senin (10/9).

Ia menjelaskan, kejadian ini sudah ditangani anggotanya dengan melakukan olah TKP dan mengevakuasi korban. Sementara truk telah dievakuasi dari lokasi. (ad)

Berita Terkait