Pecah Ban, Mobil Polisi Nyungsep ke Selokan

PULANG PISAU, KaltengEkspres.com – Insiden kecelakaan tunggal terjadi di ruas Jalan Trans Kalimantan. Peristiwa itu dialami rombongan anggota Satuan Sabhara Polres Kapuas Minggu (26/8) pagi, sekitar pukul 05.45 WIB. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu.

Hanya saja mobil masuk lumpur selokan yang terdapat rawa. Diduga kuat penyebab kecelakaan karena mobil dinas (mobdin) Sabhara ini mengalami pecah ban hingga masuk ke pengaringan.

Informasi yang dihimpun Kalteng Ekspres.com dilapangan menyekutkan, laka tunggal di Jalan Trans Kalimantan (pulang pisau) sebelum Polres Pulang Pisau ini terjadi berawal saat rombongan berniat hendak menuju Polda Kalteng dalam rangka latihan Penyambutan Wakapolda Kalteng yang baru.

Dalam mobil itu terdapat anggota Polres Kapuas yang terdiri dari tiga Polwan JW, atas nama Bripda Ni Made Novella, Bripda Meisiska Wulandari, Bripda Buci Melda Qia dan 1 pengemudi atas nama Bripda I Dewa Gede Sura.

Saat dalam perjalanan tepatnya di ruas jalan setempat, mobil mengalami pecah ban membuat sopir hilang kendali dan menerobos semak hingga nyungsep ke selokan.

“Ban depan pecah dan sudah dievakuasi dari lokasi, tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu,”ungkap Rahdi, salah seorang pengendara yang kebetulan lewat di lokasi. (dr)

Berita Terkait