Dewan Apresiasi Keberhasilan Kontingen Palangka Raya di Pesparawi Nasional XII

PALANGKA RAYA, KaltengEkspres.com  Keberhasilan kontingen Palangka Raya meraih 1 Champion bersama dengan Kalimantan Barat (Kalbar) dan Yogyakarta serta Maliku, pada pesta paduan suara gerejawi (Pesparawi) Nasional XII Tahun 2018, di Pontianak Kalimantan Barat (Kalbar), mendapat apresiasi dan acungan jempol dari kalangan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Palangka Raya.

“Kami dewan kota sangat mengapresiasi atas prestasi yang telah diraih oleh kontingen Kalteng, khususnya peserta yang mewakili Kota Palangka Raya yang turut andil dalam kegiatan Pesparawi tersebut, ini patut dipertahankan,”ujar Anggota DPRD Kota Palangka Raya, Riduanto, Rabu (15/8).

Politisi partai PDI-P ini berharap prestasi ini bisa terus dipertahankan di masa yang akan datang. Kalau Palangka Raya ingin tampil lebih banyak di Pesparawi Nasional, maka harus juara lebih banyak dalam berbagai kategori lomba di Pesparawi tingkat provinsi pada tahun 2020 mendatang.

“Agar seluruh prestasi yang telah diraih oleh kontingen yang berasal dari kota setempat dan Kalteng pada umumnya tidak hanya berpuas diri sampai disini. Namun harus berlatih lebih giat agar mampu meningkatkan potensi diri untuk persiapan perlombaan yang akan datang,” ujar Riduanto yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua lembaga Pengembangan Pesparawi Kota Palangka Raya.(dr)

Berita Terkait