

KUALA PEMBUANG,KaltengEkspres.com – Warga Desa Asam Baru Kecamatan Danau Seluluk yang tergabung dalam Kelompok Tani Berkat Bersama didampingi Kepala DKPP Seruyan dan BPTP Provinsi Kalteng baru-baru ini melakukan panen perdana di desa setempat. Ada 9 hektare luasan lahan yang di panen dari total 50 hektare luasan tanam di lokasi tersebut.
“Ini buah kerja keras dari kelompok tani swadaya di lokasi tersebut. Mereka cukup eksis sehingga dari hasil panen di lahan 9 hektare tersebut didapat hasil dalam setiap per hektar nya 5,7ton,”ujar Kepala DKPP Sugian Noor saat di konfirmasi, Jumat (12/1/2018).
Ia menjelaskan, untuk jenis padi yang di panen pada lahan tersebut berjenis Inpari 14 yang berumur 4 bulan, namun pada beberapa petak sawah ada pula yang di tanami padi lokal.
“Untuk sementara padi yang telah di panen belum di pasarkan, namun di peruntukan sebagi konsumsi petaninya sendiri,” terang Sugian.
Ia menambahkan, untuk saat ini masih belum ada keluhan dari para petani yang ada di Desa Asam Baru terkait program pertanian.
“Saya berharap petani merubah budaya panen sekali setahun, menjadi 2-3 kali setahun, jadi secara bertahap dapat mengurangi ketergantungan terhadap bantuan pemerintah sehingga menjadikan petani lebih mandiri,” harapnya. (vs)