Halikin Resmi Jabat Sekda Kotim Definitif

SAMPIT, KaltengEkspres.com- Setelah beberapa bulan lamanya menjabat Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kotim, akhirnya Halikinnor, resmi dilantik menjabat sebagai Sekda definitif.  Jabatan ini dikukuhkan, seiring dilaksanakannya pelantikan di Gedung Serba Guna Sampit Jumat (5/1/2018).

Bupati Kotim H Supian Hadi mengungkapkan, jabatan Sekda adalah penting dalam pemerintahan. Karena itu pelantikan pun dipercepat dengan harapan pejabat yang bersangkutan bisa lebih mantap lagi dalam peranannya.

“Saya harapkan bung Halikin bisa memahami keinginan bupati dan wakil bupatinya. Tapi selama menjadi penjabat saudara Halikin sudah saya tes untuk menangani berbagai masalah, semuanya ternyata terselesaikan dengan baik,” kata Supian Hadi.

Ia juga menegaskan Sekda agar bisa menjalin komunikasi yang baik dengan SOPD, maupun dengan kalangan legislatif.

“Tugas bupati dan wakilnya lebih fokus kepada bagaimana menaikkan APBD ke depannya, namun jika bupati atau wakilnya sedang tidak berada di tempat, seorang Sekda bisa mengambil kebijakan penting terutama yang berkaitan dengan hal-hal yang dianggap mendesak,” kata Supian Hadi. (FR)

Berita Terkait