Tragis, Kakek di Kobar Tewas Tenggelam Saat Mengajari Cucunya Berenang

PANGKALAN BUN, KaltengEkspres.com – Nasib malang menimpa Syahrial (60). Warga Jalan Nasional RT 3 Kelurahan Kotawaringin Hulu Kecamatan Kotawaringin (Kolam) Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), ditemukan tewas tenggelam di Sungai Lamandau di daerah setempat, Kamis (21/12/2017) malam ini.

Identitas korban yang tenggelam
Informasi yang dihimpun Kalteng Ekspres.com di lapangan menyebutkan, kejadian naas ini dialami korban berawal saat ia mengajari cucunya berenang diseberang sungai setempat sekitar pukul 17.00 Wib.

Saat itu ia sudah menceburkan diri berenang di sungai, ketika hendak naik ke perahu tiba-tiba kaki kakek ini kram dan susah bernapas karena kelelehan berenang.

Sehingga saat itu ia tidak kuat berpijak dan akhirnya tenggelam. Saat kejadian ini cucunya yang masih kecil sempat berupaya hendak menolongg korban. Namun upaya tersebut tidak membuahkan hasil sehingga akhirnya korban tenggelam.

Setelah kejadian, cucu korban berteriak minta tolong. Sehingga warga yang berada diseberang sungai langsung berdatangan mencari kakek ini. Namun saat itu korban telah tenggelam sempat dibawa arus, sehingga dilakukan upaya pencarian. Baru sekitar pukul 20.00 Wib malam ini, korban ditemukan dalam kondisi sudah tidak bernyawa tidak jauh dari lokasi kejadian. 

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kobar Hermon F Lion melalui Kasi Penanggulangan Bencana Fahrul, membenarkan adanya kejadian itu. Menurut dia, seusai kejadian pihaknya telah berangkat kelokasi. Dan saat berada dilokasi, korban telah ditemukan oleh warga setempat dalam kondisi sudah tidak bernyawa.

“Jenazah korban saat ini sudah dievakuasi ke rumah dukanya di Jalan Nasional RT 3 Kelurahan Kotawaringin Hulu. Rencana besok dimakamkan,”ujar Fahrul via telpon seluler (Ponsel) Kamis (21/12/2017) malam. (dre/hm)

Berita Terkait