PALANGKA RAYA, KaltengEkspres.com– Seperti yang diketahui saat ini kasus penyebaran virus Covid-19 di Kalimantan Tengah, khususnya Kota Palangka Raya mulai melandai. Meskipun demikian Ketua Komisi C DPRD Palangka Raya, M. Hasan Busyairi mengingatkan pemerintah kota untuk tetap mengoptimalkan pengawasan.
“Dalam hal ini pemerintah harus bekerja keras untuk menunjukkan dan mengevaluasi statistik kenaikan yang ada di data sebaran pandemi Covid-19 pasca lebaran dan pagelaran Festival Budaya Isen Mulang,” kata Hasan, Minggu (22/5).
Hasan menyebutkan, evaluasi ini perlu dilakukan mengingat saat Hari Raya Idul Fitri kemaren, antusias masyarakat yang pergi ke daerah kelahiran atau pulang kampung pada libur panjang lebaran lalu sangatlah tinggi. Tidak hanya itu masyarakat juga sangat antusias menyambut FBIM yang menjadi agenda tahunan setiap peringatan HUT Provinsi Kalimantan Tengah.
“Pada masa lebaran lalu, masyarakat banyak yang melaksanaka mudik, lalu kerinduan masyarakat terhadap Festival Budaya Isen Mulang juga menjadi daya tarik bagi massa untuk berkumpul dan menyaksikan setiap acaranya,” sebut Politisi Partai Golkar ini.
Hal itu lanjut dia, wajar terjadi karena dalam dua tahun terakhir, warga tak diperbolehkan mudik dalam rangka pengendalian pandemi Covid-19 oleh pemerintah. Begitupun pelaksanaan festival budaya yang juga tidak dilaksanakan.
“Karena itu, penting bagi pemerintah untuk terus melakukan pengawasan orang-orang yang positif Covid-19, meskipun saat ini sudah semakin menurun orang yang terinfeksi virus tersebut,” pungkasnya. (via)