Rumah Warga Sei Rahayu Diamuk Jago Merah 

MUARA TEWEH, KaltengEkspres.com – Warga di Desa Sei Rahayu I KM 39 Kecamatan Teweh Tengah Kabupaten Barito Utara(Barut) pagi geger, akibat kobaran api di salah satu rumah warga, Rabu (25/11/2020) sekira pukul 06.00 Wib yang meludeskan rumah Antonius.

Tak ada korban jiwa dalam musibah tersebut, namun pemilik rumah mengalami kerugian puluhan juta.

Kepala Desa (Kades) Sei Rahayu I, Suhartono, ketika dikonfirmasi membenarkan adanya kejadian tersebut. Menurut dia, diduga kebakaran disebabkab akibat anak pemilik rumah usia tiga tahun bermain api.

“Anaknya main api percikan mengenai tempat tidur (spring bed, red),” kata Suhartono, dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Rabu (25/11/2020) kepada awak media.

<

Sementara itu Kapolsek Teweh Tengah AKP Wahyu Setiyo Budiardjo juga membenarkan kejadian tersebut.

“Anggota dari Polres dan Bhabinkamtibmas Teweh Tengah dan Teweh Baru sudah naik menuju TKP,” terang AKP Wahyu. (Id)

<

Berita Terkait