Home / Gunung Mas / Metro Palangka Raya

Sabtu, 30 Mei 2020 - 12:00 WIB

Diamuk Jago Merah, Rumah Warga Gunung Mas Berkobar 

KUALA KURUN, KaltengEkspres.com – Peristiwa kebakaran terjadi di Desa Tumbang Tambirah RT 03 Kecamatan Kurun Kabupaten Gunung Mas, Sabtu (30/5/2020) sekitar pukul 04.00 WIB.

Kebakaran ini menghanguskan seluruh bangunan rumah milik Sipra (40). Bangunan terbuat dari kayu tersebut dengan cepat dilahap si jago merah.

Informasi yang dihimpun di lapangan menyebutkan, rumah yang dihuni dua orang didalam rumah tersebut sedang tertidur. Saat terjadi kebakaran mereka terbangun dari tidurnya karena mendengar bunyi percikan api hingga akhirnya langsung keluar rumah dan meminta tolong kepada masyarakat lainnya.

Kapolres Gunung Mas AKBP Rudi Asriman melalui Kapolsek Kurun Ipda Yusuf Priyo saat dikonfirmasi membenarkan adanya kejadian kebakaran tersebut. Menurut dia, setelah mendapat laporan, pihaknya langsung mendatangi lokasi kejadian.

Baca Juga :  Dua Komplotan Copet Diringkus Polsek Pahandut

“Benar, kejadian tadi pagi menghanguskan satu bangunan rumah,”kata Ipda Yusuf Priyo.

Baca Juga :  Jual Miras Ilegal, PSK dan Mucikari Diangkut Polisi

Sekitar puluhan mobil pemadam kebakaran yang berusaha untuk memadamkan api tidak butuh waktu lama berhasil menjinakkan kobaran api. Beruntung dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa. Namun akibat peristiwa ini korban mengalami kerugian hingga puluhan juta lebih.

“Saat ini masih kita lakukan olah TKP untuk mengetahui apa penyebab terjadinya kebakaran ini,” ujarnya. (am)

Share :

Baca Juga

DPRD Kota

Dewan Dorong Peningkatan Pembangunan Sektor Wisata

DPRD Kota

Dewan Dukung Wujudkan Smart City

Metro Palangka Raya

Polisi Tetapkan 2 Tersangka Dalam Kasus Penganiayaan yang Viral

Metro Palangka Raya

Pengendara Dijatah Rp 200 Ribu Perhari Beli BBM di SPBU

Metro Palangka Raya

YBM PLN dan IAIN Santuni 15 Guru Honorer Palangka Raya

Kotim

Dua Pelaku Penganiaya Bocah di Sampit Dibekuk Polisi  

Metro Palangka Raya

Nahas, Ibu Muda dan Anaknya Tewas Dilindas Truk

DPRD Kota

Dewan Minta Pengusaha Hotel Kelola Limbahnya