

PURUK CAHU, KaltengEkspres.com – Kebakaran yang terjadi di kawasan Pasar Pelita Jalan Mardeka dan Sengaji Kota Puruk Cahu Kabupaten Murung Raya, Rabu (27/12/2017) malam menyisakan duka bagi korban pemilik bangunan.
Pasalnya, berdasarkan data yang dihimpun, akibat kejadian ini sebanyak 35 bangunan yang terdiri-dari rumah, ruko dan kios pedagang hangus dilalap habis si jago merah. Alhasil kerugian yang diakibatkan dari peristiwa ini diperkirakan mencapai miliaran lebih.
Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Mura merilis, sumber api dari kejadian ini berasal dari rumah warga di Jalan Merdeka, yang kemudian merembet ke kiri dan kanan serta seberang jalan. Sehingga mengakibatkan api membesar dan melalap habis bangunan yang terletak dipemukiman padat penduduk ini.
“Untuk sementara jumlah total kerugian belum bisa diketahui. Karena masih didata, namun diperkirakan mencapai miliaran,”ungkap TRC BPBD Mura dalam releasenya.
Sebagaimana diketahui, kejadian kebakaran ini sebelumnya sekitar pukul 19.30 Wib. Api melalap bangunan yang berdekatan kemudian membesar sehingga membuat panik warga setempat.
Pada saat kejadian Pemadam Kebakaran (Damkar) milik Pemerintah Kabupaten Murung Raya (Mura), hanya berjarak ratus meter dari lokasi terjadinya musibah kebakaran ini. Kobaran api dari kejadian sulit dipadamkan oleh tim penjinak api Damkar Mura.
Itu terbukti meski TRC BPBD Mura, TNI, Polri dan warga masyarakat, dengan mengerahkan empat unit pemadam, satu mobil water canon polri, tiga mobil tanki, satu unit mesin pemadam shibaura, mesin alkon dan dua unit eksavator.
Upaya ini belum mampu menghentikan musibah, karena kobaran api begitu kuat lantaran ditiup angin kencang. Alhasil 35 buah rumah, toko, ruko dan satu Kantor PT Telkom Puruk Cahu turut ludes dilalap si jago merah. (deni)