Niat Nonton Konser Via Vallen, Remaja Seruyan Ini Tewas Lakalantas

SAMPIT, Kaltengekspres.com – Naas nasib dialami Miftah Fahmi (17). Niat hendak menonton konser artis dangdut idolanya yang lagi naik daun Via Vallen, remaja asal Kuala Pembuang Kabupaten Seruyan ini tewas mengenaskan, setelah sepeda motor yang dikendarainya menabrak truk tangki di KM 19 Desa Bapanggang Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Sabtu (28/10/2017) siang, sekitar pukul 14.30 Wib.
Sumber yang dihimpun dilapangan menyebutkan, kejadian ini berawal ketika korban mengendarai sepeda motor berboncengan dengan temannya Ronal dari Kuala Pembuang menuju Sampit.

Ketika melintasi ruas jalan setempat, keduanya ini mengendarai dengan kecepatan tinggi. Tidak disadari dari arah berlawanan datang truk tangki, sehingga membuat keduanya lepas kendali dan akhirnya bertabrakan.

Akibat kejadian ini korban Miftah Fahmi langsung tewas di TKP karena mengalami luka berat dibagian kepala dan badan. Sementara temannya Ronal terpaksa dilarikan ke RSUD dr Murjani Sampit karena mengalami luka serius.

Salah seorang pengendara yang mengaku mengetahui kejadian Mardi mengatakan, kejadian tersebut berawal ketika dua pengendara ini mengendarai kendaraanya dengan kecepatan tinggi. Kemungkinan hilang kendali, sehingga akhirnya bertabrak dengan truk yang ada di depannya dari arah berlawanan.

“Seusai kejadian korban langsung dievakuasi,”ujarnya singkat Sabtu (28/10/2017). (vs)

Berita Terkait