Home / Pemkab Murung Raya

Minggu, 1 Oktober 2023 - 14:42 WIB

Kedatangan Pj Bupati Mura Disambut Ratusan ASN

PURUK CAHU, KaltengEkspres.com – Kehadiran Pejabat (Pj) Bupati Murung Raya (Mura), Dr. Drs. Hermon, M.Si didampingi istri disambut oleh jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN0 sipimpin oleh Asisten I, II dan II serta Staf Ahli Bupati Mura, Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), tenaga kontrak lingkup Pemerintah Daerah (Pemda) Mura.

Setibanya di Halaman Kantor Bupati Mura pada Rabu (1/10/2023) pagi, Pj Bupati Mura kalungkan syal batik dan disambut dengan tari-tarian serta silat khas suku Dayak atau dikenel dengan Lawang Sekepeng.

Baca Juga :  Distan Mura Budidaya Tanaman Kakao dan Kopi

Dalam kesempatan tersebut, Pj Bupati Mura mengucapkan terimakasih kepada jajaran ASN di lingkup Pemkab Mura yang telah menyambut dirinya beserta istri sebagai pimpinan daerah atau Pejabat Bupati dalam menjalankan tugas hingga nantinya terpilih Bupati Mura secara defenitif.

“Terimakasih, penyambutan ini adalah sebuah penghargaan yang luar biasa, sebelumnya saya Sekda disini kemudian dipercayakan jadi Pj. Bupati artinya ada tanggungjawab yang lebih luas oleh karenanya perlu ada dukungan dan semangat agar tugas serta tanggungjawab bisa dilakukan bersama,” ujar Hermon.

Baca Juga :  Bupati Mura Resmikan UPT Puskesmas Konut

Dirinya juga meminta kepada seluruh jajaran ASN dan juga masyarakat untuk bekerjasama dengan baik dan mendukung kelanjutan pembangunan yang saat ini dilaksanakan saat ini hingga seterusnya selama menjalankan amanah tugas sebagai Pj Bupati Mura.

Kemudian, usai penyambutan kegiatan dilanjutkan dengan ramah tamah dan juga do’a bersama yang berlangsung di Aula Gedung B dan Aula Gedung A Setda Murung Raya.(rian)

Share :

Baca Juga

Pemkab Murung Raya

Indeks Pemberdayaan Gender di Mura Masih Terbilang Rendah

Pemkab Murung Raya

Hadiri Tablik Akbar, Bupati Ajak Masyarakat Jaga Kekondusifan Daerah

Pemkab Murung Raya

Kabupaten Mura Masih Kekurangan 1500 ASN

Pemkab Murung Raya

Sekda Mura Buka Pelatihan Pengelolaan Sampah

Pemkab Murung Raya

Pj Bupati Mura Sebut Permasalahan Sampah Jadi Tanggungjawab Bersama

Pemkab Murung Raya

BPBD Mura Ajak Warga Perkuat Imun Tubuh

Pemkab Murung Raya

Bupati Mura Safari Syawal ke 10 Kecamatan

Pemkab Murung Raya

KUWT Bahitom Dilatih Membuat Produk Aman dan Halal