Home / DPRD Kapuas

Jumat, 17 Maret 2023 - 10:05 WIB

DPRD Kapuas Terima Kunjungan Dewan Barito Kuala 

Sekretaris DPRD Kabupaten Kapuas Perry Noah saat menerima kunjungan rombongan Komisi III DPRD Barito Kuala, di ruang rapat, Jumat (17/3). (Foto : Sofyan)

Sekretaris DPRD Kabupaten Kapuas Perry Noah saat menerima kunjungan rombongan Komisi III DPRD Barito Kuala, di ruang rapat, Jumat (17/3). (Foto : Sofyan)

KUALA KAPUAS, Kaltengekspres.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kapuas, menerima kunjungan rombongan Komisi III DPRD Kabupaten Barito Kuala. Kunjungan rombongan ini diterima langsung oleh Sekretaris DPRD Kabupaten Kapuas Perry Noah, di ruang rapat gabungan, DPRD Kapuas, Jum’at (17/3/2023).

Seusai pertemuan, pimpinan rombongan yang juga Ketua Komisi III DPRD Barito Kuala , Muhammad Jamruni mengatakan, bahwa kunjungan ini dalam rangka reses dan sharing tentang reses di daerah pilihan (dapil).

“Dulunya kan reses ini berkelompok sekarang perorangan dan ternyata sama saja,” ujarnya.

Baca Juga :  Ketua DPRD Kapuas Apresiasi Raihan Opini WTP 

Sementara itu Sekretaris Komisi III DPRD Barito Kuala Syarif Faisal menambahkan, terkait kunjungan kerja ini juga topik utamanya adalah sharing tentang retribusi dan pajak daerah.

Baca Juga :  Legislator PKS Reses di Dapil 4

“Yang kita ingin ketahui apa saja menjadi sumber pajak dan retribusi di Kabupaten Kapuas,”

“Tentu itu akan membuat kami mungkin lebih memperkaya ilmu kami di Barito Kuala tentang apapun yang berbeda insha Allah akan kami terapkan di Barito Kuala, kalau itu memungkinkan kami lakukan di daerah kami.” tandasnya. (sofyan)

Share :

Baca Juga

DPRD Kapuas

Dewan Dorong Pengawasan Peredaran Miras Ditingkatkan

DPRD Kapuas

DPRD Kapuas Terima Kunker Dewan HSS Kalsel 

DPRD Kapuas

Komisi III RDP dengan Dinas PUPPR-PKP Kapuas

DPRD Kapuas

Komisi IV RDP dengan Disdik Kapuas

DPRD Kapuas

Dewan Harapkan Pj Bupati Kapuas Jalankan Roda Pemerintahan 

DPRD Kapuas

Konsultasi Program Serasi, Komisi II DPRD Kapuas Kunjungi Kementan RI

DPRD Kapuas

Komisi II DPRD Kapuas Kunker ke Kemenlutkan RI

DPRD Kapuas

Dewan Dukung Sosialisasi Bahaya Rabies