Home / DPRD Kota

Kamis, 12 November 2020 - 18:02 WIB

Orang Tua Diminta Tetap Perhatikan Gizi Anak

Anggota Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Anna Agustina Elsye

Anggota Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Anna Agustina Elsye

PALANGKA RAYA, KaltengEkspres.com – Anggota Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Anna Agustina Elsye meminta kepada seluruh orang tua, agar dapat memperhatikan asupan gizi anak. Pasalnya hal tersebut berguna untuk menunjang masa pertumbuhan anak dan daya tahan tubuh anak.

“Tentu yang utama memperhatikan apa yang dikonsumsi anak, jangan sampai anak terlalu sering makan-makanan cepat saji atau makanan instan. Kemudian juga di dorong dengan olahraga, agar berat badan sesuai dengan indeks usianya,” kata Anna, Kamis (12/11/2020).

Baca Juga :  Perlu Edukasi Masyarakat untuk Tangkal TPPO

Politisi Partai Gerindra ini menerangkan, bahwa selama ini pemerintah telah berupaya melakukan sosialisasi serta penyuluhan terkait pentingnya gizi bagi anak. Sehingga, orang tua selaku yang menjadi pengawas anak, harus dapat memastikan kebutuhan gizi anak terpenuhi.

Baca Juga :  Atasi Banjir, Pemko Diminta Maksimalkan Pembangunan Drainase

“Pemerintah melalui instansi terkait telah melakukan berbagai upaya ya untuk memberikan edukasi kepada masyarakat. Disinilah peran orang tua sangat dibutuhkan dalam mengawasi pertumbuhan anak, agar generasi muda Kota Palangka Raya dapat tumbuh dengan optimal,” tandasnya. (Ra)

Share :

Baca Juga

DPRD Kota

Warga Bantaran Sungai Kahayan Perlu Waspada Banjir 

DPRD Kota

Raperda Pengawasan Minol Digodok 2022

DPRD Kota

MyPertamina Harus Disosialisasikan

DPRD Kota

Tiga Komisi DPRD Kota Palangka Raya Kunker Keluar Daerah

DPRD Kota

Dewan Minta DPUPR Prioritaskan Bangun Jalan Belum Beraspal

DPRD Kota

Dewan Kota Desak Pemerataan Guru Segera Direalisasikan

DPRD Kota

Ketua DPRD Palangka Raya Terima Petugas Pantarlih

DPRD Kota

Dewan Kota Tindaklanjuti LHP BPK