Home / Pemprov Kalteng

Jumat, 14 Agustus 2020 - 16:52 WIB

Pengurus KONI Kalteng Resmi Dilantik

uasana Pelantikan Pengurus KONI Kalteng masa bakti 2020-2024, di Aula Jayang Tingang, Katong Gubernur Kalteng, Jum'at (14/8/2020). Foto : Ra

uasana Pelantikan Pengurus KONI Kalteng masa bakti 2020-2024, di Aula Jayang Tingang, Katong Gubernur Kalteng, Jum'at (14/8/2020). Foto : Ra

PALANGKA RAYA, KaltengEkspres.com – Pengurus KONI Kalimantan Tengah (Kalteng) masa bakti 2020-2024, akhirnya resmi dilantik oleh Ketua Umum (Ketum) KONI Pusat Pusat Letjen (Purn) Marchiano Norman, di Aula Jayang Tingang , kantor Gubernur Kalteng, Jumat (14/8/2020).

Ketua Umum Marciano Norman bersama sejumlah pengurus KONI Pusat, disambut oleh Gubernur Kalteng Sugianto Sabran, Ketua KONI Kalteng Eddy Raya Samsuri, Forum Koordinasi Perangkat Daerah (Forkopimda) Provinsi Kalteng, hingga ketua KONI Kabupaten/Kota, hadir dalam kegiatan pelantikan tersebut.

“Tantangan KONI Kalteng dan juga KONI daerah lainnya, yakni meningkatkan prestasi atletnya dimana ditengah situasi Pandemi Covid-19 saat ini, semua agenda olahraga baik Pelatnas dan lainnya tertunda,”kata Marciano Norman.

Baca Juga :  Wakil Gubernur Kalteng Launching Aplikasi Si-Peka

Namun demikian lanjut dia, ditengah situasi adaptasi kebiasaan baru ini, atlet sudah mulai melakukan latihan dengan menggunakan protokol kesehatan.

“Kita harus dorong dan dukung agar atlet-atlet kita dapat meningkatkan prestasi baik di kancah nasional maupun Internasional,”ujarnya.

Marchiano juga mengapresiasi komitmen para pengurus KONI baru, yang tetap semangat meningkatkan prestasi olahraga di Kalteng, meskipun saat ini tengah dilanda Pandemi Covid-19.

“Pak Eddy ketum KONI Kalteng yang baru ini punya tantangan yang cukup berat, memulai kepengurusan ditengah situasi pandemi, sehingga tidak ideal dimana atletnya yang belum berlatih secara normal. Namun inilah tantangan KONI Kalteng untuk meraih prestasi di PON menjadi tantangan tersendiri. Hikmahnya, Pak Eddy bisa meningkatkan komunikasi dengan baik bersama para canor dan atlet,” ucapnya.

Baca Juga :  Hardiknas Momentum Semangat Wujudkan Generasi Cerdas

Sementara itu, Ketua Umum KONI Kalteng Eddy Raya Samsuri, mengatakan pihaknya optimis dan bertekad memperbaiki prestasi di PON Papua. Pihaknya percaya, bahwa para atlet di Kalteng, memiliki kemampuan yang handal untuk membawa prestasi pada PON Papua.

“Kami optimis bisa meraih prestasi dan meningkat dari PON sebelumnya. Kami juga bersinergi dengan Pemprov Kalteng yang dapat membantu dalam anggaran sehingga untuk membangkitkan dan meningkatkan prestasi atlet Kalteng dapat dengan baik,” tutur Eddy. (Ra)

Share :

Baca Juga

Pemprov Kalteng

Gubernur Kalteng Keluarkan SE Berisi 6 Arahan

Pemprov Kalteng

Pemprov Kalteng Ikuti Rapat Evaluasi PSN

Pemprov Kalteng

Kalteng Gagas Penyusunan RAK LLAJ Regional Kalimantan

Pemprov Kalteng

Pemprov Kalteng Salurkan Bansos Tahap II ke Kabupaten Kotim

DPRD Provinsi Kalteng

Raperda Pengelolaan Keuangan Daerah Disahkan

Kobar

Kalteng Siap Pasok 10 Ribu Ekor Sapi ke Jakarta

Pemprov Kalteng

Pemprov Kalteng Terima Kunjangan Komisi IX DPR RI

Pemprov Kalteng

Wagub Kalteng Terima Laporan Tahunan KI