

PALANGKA RAYA, KaltengEkspres.com – Ketua Komisi C DPRD Kota Palangka Raya Hj Mukarramah mengajak generasi muda untuk melestarikan budaya Dayak. Hal supaya kebudayaan daerah tersebut tidak tergerus zaman.
“Saya mengajak generasi milenial turut melestarikan seni dan budaya lokal, khususnya budaya Dayak,” katanya Selasa (23/7/2019).
Menurutnya, perlunya melestarikan budaya daerah ini agar warisan nenek moyang tersebut tidak musnah. Disampung itu juga menumbuhkan kecintaan generasi muda terhadap budaya daerah.
“Saya berpesan agar generasi muda tidak terpengaruh era modernisasi yang sangat rentan dapat mengikis rasa cinta terhadap budaya lokal,”ungkapnya.
Pasalnya lanjut dia, belakangan ini banyak generasi muda menganggap kebudayaan daerah sudah ketinggalan zaman. Sehingga kaum millenial ini lebih tertarik kepada tayangan seni budaya modern. (as/hm)