

KUALA PEMBUANG, KaltengEkspres.com– Wakil Ketua II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan M. Erwin Toha mengharapkan acara puncak peringatan Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) yang diselenggarakan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan jangan hanya dijadikan sebagai seremonial saja.
Melainkan harus dijadikan sebagai pemicu motivasi untuk seluruh lapisan masyakat Kabupaten Seruyan, agar peduli terhadap kebersihan lingkungan dan pengelolaan sampah.
“HPSN itu jangan hanya terkesan seremonial saja, namun hendaknya seluruh lapisan masyarakat bisa memahami arti dari penyelenggaraan kegiatan tersebut, dan bisa memetik nilai positif dengan lebih mempedulikan kebersihan lingkungannya, terutama kebersihan sungai,” katanya.
Menurut Erwin, dengan adanya kepedulian masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan,akan membuat lingkungan hidup terjaga dengan bersih serta bisa terhindar dari berbagai macam jenis penyakit, yang salah satunya adalah penyakit demam berdarah.
Pada kesempatan ini ia sangat mengapresiasi sekali kegiatan peringatan HPSN ini, sebab dengan terselenggaranya event ini setidaknya bisa menjadi pemicu tersendiri bagi masyarakat Seruyan agar lebih peduli terhadap lingkungan. (al)