Home / Metro Palangka Raya

Kamis, 12 April 2018 - 20:49 WIB

Pedagang Balon Ditemukan Tewas di Barak

PALANGKA RAYA, KaltengEkspres.com – Seorang warga asal Banjarmasin Kalimantan Selatan (Kalsel) yang berstatus duda bernama Ahmad Gafuri (40) ditemukan tewas tergeletak di kamar barakan di RT 2 Gang Suka Damai Jalan dr Murdjani, Kamis (12/4/2018).

Jasad korban ini ditemukan warga sekitar pukul 17.00 WIB, dalam kondisi sudah mengeluarkan bau tak sedap. Diduga kuat korban ini tewas karena penyakit yang dideritanya. Lantaran dari hasil visum dokter tidak ditemukan bekas kekerasan ditubuh korban.

Baca Juga :  Tragis, Warga Panarung Tewas Disambar Petir

Informasi yang dihimpun di lapangan menyebutkan, korban yang dikenal sebagai pedagang balon keliling ini pertama kali ditemukan pemilik barak bernama H Imron. Saat ditemukan tubuh korban dalam kondisi tertelungkup di atas ranjang tempat tidur. Diperkirakan meninggal sejak tiga hari lalu.

Kapolres Palangka Raya AKBP Timbul Siregar ketika dimintai keterangan membenarkan adanya temuan mayat korban tersebut.  Menurut dia, seusai ditemukan warga, anggotanya telah melakukan olah TKP di lokasi tempat korban ditemukan, dan melakukan identifikasi terhadap jasadnya. Setelah itu jasad langsung dievakuasi ke RSUD Doris Sylvanus Palangka Raya.

Baca Juga :  Seorang Wanita di Palangka Raya Nyaris Tewas Gantung Diri 

“Dari hasil identifikasi dan visum dokter, tidak ada ditemukan bekas kekerasan ditubuh korban. Sehingga diduga kematian korban ini akibat sakit yang dialaminya,”ungkap Kapolres. (az/hm)

Share :

Baca Juga

DPRD Kota

Dewan Apresiasi Penghapusan Syarat Perjalanan Domestik

Metro Palangka Raya

Belum Sempat Lampiaskan Nafsu dengan PSK, Pria Ini Sudah Terciduk Polisi

DPRD Kota

Tujuh Fraksi Soroti Raperda Disiplin Prokes

Metro Palangka Raya

Ketika Bocah Penderita Tumor Colli Sangat Terbantu dengan Program JKN-KIS

Metro Palangka Raya

Polisi Kembangkan Kasus Penangkapan Bandar Sabu Puntun

Metro Palangka Raya

Pelaku Penusukan PKL Diringkus Polisi

Metro Palangka Raya

Pelaku Spesialis Pembobol Rumah Didor Polisi

DPRD Kota

Pastikan Korban Banjir Semua Terdata