Home / Katingan

Selasa, 19 Desember 2017 - 21:37 WIB

Bupati Katingan Lantik 14 Kades

KASONGAN, KaltengEkspres.com – Sedikitnya 14 Kepala Desa (Kades) resmi dilantik oleh Bupati Katingan Sakariyas, Senin (18/12/2017) di Aula Bappelitbang. Kepala desa yang dilantik ini berasal dari sejumlah desa di Kecamatan Kamipang yakni Desa Galinggang, Asem Kumbang, dan Karuing. Kemudian dari Kecamatan Pulau Malan meliputi Desa Tumbang Banjang, Tewang Karangan, Tumbang Tungku dan Tumbang Tanjung, dan dari Kecamatan Tewang Sanggalang Garing yaitu Desa Hampalam.

Selanjutnya dari wilayah Kecamatan Katingan Tengah yakni Desa Tewang Panjang, Petak Puti,Tumbang Kalemei, Tumbang Hangei dan Samba Danum, serta Desa Tumbang Hiran Kecamatan Marikit.

Sakariyas mengatakan,kepala desa terpilih agar dapat bekerja maksimal untuk masyarakat desanya masing-masing. “Kepala desa yang dilantik pada hari ini merupakan kepala desa terpilih, yang merupakan pilihan langsung oleh masyarakat desa,”ucapnya. 

Baca Juga :  Kebakaran Meluas di Kobar, Giliran Lahan di Pasir Panjang Dilalap Jago Merah

Selain itu juga dirinya berharap agar kepala desa yang baru dilantik ini dapat memperhatikan kedudukan, tugas dan fungsi serta wewenang sebagai kepala desa. Karena lanjut dia, Kades harus memperhatikan kedudukan hal itu sangatlah penting dalam rangka penyelenggaraan pemerintahan desa secara maksimal, sehingga desa dapat menentukan kewenangan dalam perencanaan dan pelaksanaan pemerintahan desa serta pengelolaan keungan desa secara mandiri.(Ejk)

Share :

Baca Juga

Hukum Kriminal

Polres Katingan Ajak Ormas Sukseskan Pilgub 2020

Katingan

BPBD Katingan Larang Tegas Warga Bakar Lahan

Katingan

Resmi Dilantik, Pjs Bupati Dorong KONI Majukan Olah Raga Katingan

Katingan

Hilang Kendali, Hilux Terjun ke Selokan , Satu Penumpang Tewas

Katingan

Disambar Pikap, Dua Pengendara Motor Nyaris Tewas

Katingan

Cegah Covid-19, Bupati Katingan Keluarkan Surat Edaran

Katingan

Wakapolres Katingan Pimpin Apel Pembagian Masker

Katingan

Resmi Dilantik, Sakariyas Pimpin PBSI Katingan