Bacok Anak Tirinya Hingga Terkapar, Warga di Barut Diringkus Polisi

MUARA TEWEH, KaltengEkspres.com – Kalau pikiran sudah dirasuk iblis, apapun bisa dilakukan. Tanpa alasan yang jelas, seorang ayah S Hals K U (67) tega menganiaya anak tirinya Alfi Agus (18) warga Jalan Pendreh Perumahan H Taher, Kelurahan Lanjas, Kecamatan Teweh Tengah, Barito Utara (Barut), Kalimantan Tengah, menggunakan senjata tajam hingga membuat korban terluka parah, Sabtu (30/12), sekira pukul 10.00 Wib.

Kejadian ini membuat panik warga dan para pedagang setempat, karena terjadi di depan pertokoan Barito Permai, Jalan Sengaji Hulu, Kelurahan Melayu, Muara Teweh, Barut.

Informasi yang dihimpun menyebutkan, awalnya pelaki marah-marah membawa senjata tajam jenis belati, sengaja mendatangi korban Alfi, yang saat itu sedang menunggui dagangannya.

Korban, yang kaget diserang mengunakan senjata tajam, mencoba menghindar dari serangan membabi buta oleh pelaku yamg sudah kerasukan iblis. Meskipun tidak mengenai organ vital, namun korban mendapatkan beberapa luka di bagian telapak tangan kanan, pergelangan tangan kanan bagian bawah,  pergelangan tangan kanan bagian atas, serta kaki bagian betis sebelah kanan.

Untungnya kejadian tersebut dapat direlai warga sekitar, meskipun sempat terjatuh, dan pelaku diamankan oleh warga. Selanjutnya korban dilarikan ke RSUD Muara Teweh.

Namun, hingga berita ini diturunkan, belum jelas motif pelaku sehingga tega menganiaya anak tirinya tersebut. Kapolres Barut AKBP Dostan Matheus Siregar Sik melalui Kasat Reskrim AKP Wiwin Juniardi Sik, membenarkan kejadian tersebut, menurutnya pelaku sudah diamankan.

“Kasus ini sudah kita tangani. Pelaku sedang kita periksa dan sudah ditetapkan sebagai tersangka, begitu juga saksi-saksi sementara kita lakukan pemeriksaan. Terkait motifnya masih kita dalami,” kata Wiwin.(deni)

Berita Terkait