Home / DPRD Kota

Senin, 29 November 2021 - 20:32 WIB

Dewan Apresiasi Gelaran Seni Budaya Daerah

Ketua Komisi C DPRD Kota Palangka Raya Beta Syailendra.

Ketua Komisi C DPRD Kota Palangka Raya Beta Syailendra.

PALANGKA RAYA, KaltengEkspres.com – Ketua Komisi C DPRD Kota Palangka Raya Beta Syailendra mengapresiasi kegiatan gelar seni budaya yang diadakan oleh Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya akhir pekan lalu.

Gelar seni budaya ini menurut Beta, bisa menjadi ajang pembuktian bahwa pelaku seni di Kota Palangka Raya masih banyak yang berkreativitas untuk menghasilkan karya – karya baru.

Baca Juga :  Masyarakat Diimbau Waspada Naiknya Debit Air

“Seni budaya di Palangka Raya cukup banyak dan unik.Ini harus di perhatikan, di jaga dan di lestarikan, karena sesungguhnya budaya kia sangatlah indah,” kata Beta, Sabtu (27/11/2021).

Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) ini menjelaskan, tidaklah berlebih jika pemerintah harus melestarikan seni budaya sebagai upaya mendukung kreativitas dari pelaku atau pegiatnya.

Upaya mendukung pelestarian budaya itu bisa dilakukan pemerintah daerah melalui instansi teknisnya. Salah satunya melalui pembinaan terhadap para pelaku seni dan penggiat seni.

Baca Juga :  Sigit: Pemberantasan Narkotika Tidak Bisa Hanya Kepolisian 

“Setidaknya Pemerintah Kota Palangka Raya memiliki program khusus dalan membina para pelaku seni budaya agar bisa maju dan menjaga eksistensinya,”ujarnya.

Karena lanjut dia, para pelaku seni budaya perlu diberikan apresiasi lantaran telah mempertahankan dan melestarikan seni budaya daerah. (as/hm)

Share :

Baca Juga

DPRD Kota

Dewan Kota Tetapkan Perda APBD Perubahan 2023

DPRD Kota

Pemko Diminta Bentuk Satgas Pangan

DPRD Kota

Ujaran Kebencian !! Masyarakat Diminta Bersabar

DPRD Kota

Dewan Apresiasi Keterlibatan TNI Dalam Memutus Mata Rantai Covid-19

DPRD Kota

Dongkrak Minat Baca, Legislator Kota Dorong Puskaling Digalakan

DPRD Kota

Dewan Usul Kouta P3K Ditambah

DPRD Kota

Dewan Usul Pencabutan Dua Raperda Inisiatif

DPRD Kota

ASN Harus Jaga Netralitas di Pemilu 2024