Home / Pemkab Kapuas

Kamis, 18 Maret 2021 - 19:37 WIB

Kepala BKPSDM Kapuas Jalani Vaksin Covid-19

KUALA KAPUAS, KaltengEkspres.comn – Dari sejumlah kepala Dinas atau Kepala Badan di lingkup Pemerintah Kabupaten Kapuas yang mendapat giliran divaksinasi Covid-19 dosis pertama tahap kedua untuk pelayanan publik bersama Bupati Kapuas Ir Ben Brahim S Bahat di aula Bappeda Kapuas Kamis (18/3/2021) adalah Kepala BKPSDM (Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia) Kabupaten Kapuas, Drs Aswan M.Si

Baca Juga :  14 Desa Blankspot Bakal Dipasang Jaringan Internet

Seusai menjalani vaksin, kepada Kaltengekspres.com, mantan Camat Basarang ini mengatakan, bahwa yang pertama dia bersyukur bisa vaksin covid-19 hari ini.

“Artinya lolos screening oleh tim kesehatan sehingga bisa di vaksin sesuai rencana. Waktu disuntik juga hampir tidak terasa sakit Sampai saat ini alhamdulilah sehat aja,” ungkapnya.

Drs.Aswan M.Si yang juga menjabat sebagai Plt Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Kapuas ini menghimbau kepada masyarat agar jika saatnya nanti harus divaksin,maka diharapkan bisa datang. Ini demi kesehatan kita sendiri dan orang lain. Lebih baik mencegah dari pada mengobati.

Baca Juga :  Dinsos Kapuas Gagas Pembangunan Pusat Belajar Keterampilan

“Meski sudah di vaksin tetap aturan protokol kesehatan 5M dipatuhi, yaitu tetap memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan di air mengalir, menghindari kerumunan dan membatasi mobilisasi serta interaksi.”tandasnya.(yan/rif)

Share :

Baca Juga

Pemkab Kapuas

Pemkab Kapuas dan Kejari serta PT ABB Teken MoU CSR

Pemkab Kapuas

Kafilah Kapuas Diminta Tampilkan yang Terbaik

Kapuas

Camat Bataguh Pantau Kegiatan Tim MonitoringĀ 

Pemkab Kapuas

Giliran Kapuas Hilir Jadi Lokasi Safari Ramadan Pemkab KapuasĀ 

Pemkab Kapuas

Sekda Kapuas Apresiasi Turnamen Tingang Menteng Cup

Pemkab Kapuas

Ben Brahim Hadiri Peresmian Gedung Baru Kejari Kapuas

Pemkab Kapuas

Lurah Selat Barat Apresiasi Bantuan DLH

Pemkab Kapuas

Vaksinasi Covid-19 di Kapuas Terus Digenjot