

KASONGAN, KaltengEkspres.com – Bupati Katingan Sakariyas, meminta seluruh kepala desa (Kades) di Kabupaten Katingan untuk mendata seluruh peladang yang ada di desanya.
“Saya minta Kades mendata para peladang di desa masing-masing, supaya dapat dipetakan dalam pencegahan karhutladi Katingan,” kata Bupati Katingan, Sakariyas, kepada KaltengEkspres.com, di sela sela kegiatan apel kesiapan TNI-Polri dan Instansi terkait penanggulangam Karhutla dan penanataganan MoU penanganan karhutla tahun 2020, di halaman Kantor Pemkab Katingan, Rabu (17/6/2020).
“Saya ucapkan terimaksih, hari saya bacakan pidato Kapolda dalam rangka persiapan Karhutla di Katingan,” ucapnya.
Dijelaskannya, TNI-Polri, BPBD, SOPD, Pemkab, dan Masyarakat bersinergi dalam rangka hadapi Karhutla. Meski dalam pandemik corona ini, tetap jaga jarak, sering cuci tangan dan pakai masker dalam rangka menuju new normal.
Sementara untuk pembakaran lahan untuk berladang menurut undang-undang memang tidak memperbolehkan membuka ladang dengan membakar lahan. Namun ada peraturan Gubernur yang terkait dengan kearifan lokal.
“Paling tidak sesuai himbauan Kapolda, kalau mau buka lahan paling tidak melapor ke pihak kepolisian maupun ke aparat setempat,” timpalnya. (MI)