

PANGKALAN BUN, KaltengEkspres.com– Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotawaringin Barat kembali mendorong Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kobar terkait target pembangunan infrastruktur daerah. Salah satu yang harus digenjot untuk peningkatan pembangunannya adalah jalan poros desa.
Hal ini diutarakan oleh Anggota DPRD Kobar Sutiyana. Menurutnya, peningkatan pembangunan di Kabupaten Kobar memeang terus dilakukan oleh Pemkab. Namun salah satu yang harus fokus diperhatikan adalah jalan poros antar desa.
“Kami terus mengingatkan agar Pemkab Kobar segera meningkatkan pembangunan jalan poros desa. Karena sebagian belum dilakukan pembangunan,” ujarnya.
Lantaran lanjut dia, ditahun 2019 ini masih ada jalan poros desa yang belum diperbaiki. Karena keberadaan jalan ini juga bisa mendorong bagi peningkatan ekonomi masyarakat perdesaan. (aro)