PNS Disnakeswan Gelar Aksi Solidaritas Buat Kadis

PNS Disnakeswan sedang aksi solidaritas
PANGKALAN BUN, Kaltengekspres.com – Seluruh pegawai negeri sipil (PNS) di Dinas Peternakan dan Kesehatan (Disnakeswan) Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), menggelar aksi solidaritas di kantor setempat Senin (25/9/2017).

Aksi ini buntut dari diamankannya Kepala Disnakeswan Rosihan Pribadi beserta Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertran) Kobar Akhmad Yadi dan dua PNS lainnya, oleh Polda KaltengJumat (22/9) lalu, terkait kasus dugaan pemalsuan surat atas lahan percontohan balai benih di Jalan Padat Karya.

Salah seorang kepala bidang (Kabid) di Disnakeswan Robi mengatakan, aksi ini bentuk solidaritas atas keprihatinan dan juga dukungan pihaknya terhadap Kadis Disnakeswan Rosihan Pribadi, yang masih diamankan oleh Polda Kalteng.

Karena menurut pihaknya, Kadis tersebut belum tentu bersalah sehingga patut diberikan dukungan penuh.

“Kami prihatin atas kasus yang menimpa pak Kadis Rosihan Pribadi. Karena itu kita seluruh PNS di Disnakeswan ini menggelar aksi solidaritas dengan memasangkan pita berduka dilengan. Kegiatan ini kita laksanakan seusai apel pagi senin tadi,”ungkapnya kepada Kalteng Ekspres.com Senin (25/9/2017). (hm)
 
 

Berita Terkait