Home / Pemko Palangka Raya

Minggu, 26 November 2023 - 15:05 WIB

BPBD Kota Imbau Masyarakat Waspada Pohon Tumbang

Petugas BPBD Kota Palangka Raya saat mengevakuasi pohon tumbang, Sabtu (25/11) malam. (Foto : BPBD).

Petugas BPBD Kota Palangka Raya saat mengevakuasi pohon tumbang, Sabtu (25/11) malam. (Foto : BPBD).

PALANGKA RAYA, KaltengEkspres.com –  Pelaksana Tugas (Plt) Kepala BPBD Kota Palangka Raya Berlianto mengimbau masyarakat agar mewaspadai cuaca ekstrim hujan disertai angin kencang yang berpotensi mengakibatkan pohon tumbang.

“Jika terjadi hujan lebat yang disertai dengan angin kencang usahakan untuk mencari tempat berteduh yang aman, jangan sesekali berteduh di bawah pohon karena ini sangat membahayakan keselamantan diri,” kata Berlianto, Minggu (26/11/2023).

Berlianto menyebutkan, di wilayah Kota Palangka Raya sendiri jika terjadi hujan lebat yang disertai angin kencang, beberapa pohon kerap kali mengalami tumbang. Bahkan pohon-pohon yang tumbang ini kebanyakan posisinya berada di tepi jalan umum yang tentunya sangat berbahaya bagi pengguna jalan yang melintas.

“Seperti yang terjadi Sabtu (25/11) malam, akibat hujan disertai angin kencang setidaknya ada sekitar 13 pohon tumbang di lokasi yang berbeda, untung saja peristiwa tersebut tidak sampai menelan korban jiwa, namun akibat kejadian ini setidaknya satu buah ruko dan mobil pick up rusak akibat tertimpa pohon tumbang tersebut,”ujarnya.

Baca Juga :  Dishub Ajak Warga Manfaatkan Layanan BRT Berwisata

Selanjutnya, Berlianto meminta kepada warga apabila menemukan pohon rawan tumbang agar segera melapor baik itu ke layanan 112 ataupun langsung ke pihaknya agar segera dievakuasi dan tidak membahayakan masyarakat.

Baca Juga :  Wali Kota Dukung Pengembangan Pendidikan

Selain itu, ia juga meminta kepada masyarakat agar memperhatikan peralatan listrik di rumahnya masing-masing, karena apabila sampai rumah ini tergenang dan mengenai peralatan listrik elektronik dan sebagainya maka akan menimbulkan potensi konsleting yang bisa menyebabkan kebakaran.

“Jadi saya minta saat musim penghujan seperti yang terjadi sekarang ini, kita selalu waspada tak terkecuali untuk peralatan elektronik agar diperhatikan sebaik mungkin demi keselamatan bersama,” tandasnya. (asro)

Share :

Baca Juga

Pemko Palangka Raya

38 Pelanggar Prokes Terjaring Operasi Yustisi

Pemko Palangka Raya

Pemko Tingkatkan Mitigasi Bencana Karhutla

Pemko Palangka Raya

Lansia Jadi Target Vaksinasi Tahap II

Pemko Palangka Raya

4 Orang Warga Terkonfirmasi Positif Covid-19

Metro Palangka Raya

Tim Gabungan Sidak SPBU di Kota Palangka Raya

Pemko Palangka Raya

Fairid : Dukung Kinerja Polri Lebih Profesional

Pemko Palangka Raya

Layanan Uji KIR Kota Palangka Raya Raih Akreditas A

Pemko Palangka Raya

Pemko Gelar Operasi Pasar di 7 Kelurahan