Home / Pemkab Katingan

Rabu, 16 Juni 2021 - 17:51 WIB

46 Desa di Katingan Akan Gelar Pilkades Serentak

Plt kepala Dinas PMDES, Katingan, H Alfian Noor

Plt kepala Dinas PMDES, Katingan, H Alfian Noor

KASONGAN, KaltengEkspres.com –  Sebanyak 46 desa dari 13 Kecamatan di Kabupaten Katingan akan menggelar Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak.

Demikian yang dikatakan Plt Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (PMDes) Kabupaten Katingan H Alfian Noor, melalui Kepala Seksi (Kasi) Bina Administrasi Pemerintahan Desa, Hariadi Utomo  di ruang kerjanya, Rabu  (15/6/2021).

Sedangkan jadwal pelaksanaannya akan digelar pada bulan Agustus 2021 mendatang.

Baca Juga :  BKPP Katingan Tunggu Hasil Tes TKD dari Panselnas

“Sebelum digelar, ada beberapa tahapan yang harus kita lalui,” ujar Hariadi Utomo.

Sebelum digelar, lanjutnya, dalam waktu dekat ini akan dilaksanakan sosialisasi terlebih dahulu ke semua desa, dengan tujuan agar saat pelaksanaan digelar bisa lancar, tertib, aman dan kondusif.

Terkait rencana ini, dirinya mengingatkan kepada panitia Pilkades di masing-masing desa, agar menyeleksi calon yang bakal maju sebagai Kades. Misalnya, persyaratan ijazah terakhir dan sejumlah persyaratan lainnya. Sehingga, ketika Kades yang terpilih nanti tidak bermasalah di kemudian hari.

Baca Juga :  Dandim 1019 Katingan Tutup TMMD 2024

Selanjutnya, selain calon, dirinya juga berharap kepada masyarakat sebagai pemilih agar memilih calonnya sesuai hati nuraninya masing-masing.

“Jangan sampai milih karena diberi harapan yang menyalahi aturan dan perundang-undangan,” ingat Utomo. (MI)

Share :

Baca Juga

Pemkab Katingan

Diperintranaker Katingan Sosialisasi Peraturan Ketenagakerjaan

Pemkab Katingan

RS Pratama Tumbang Samba Bakal Diresmikan

Pemkab Katingan

Pemkab Katingan Bakal Pulangkan 75 PSK ke Daerah Asal

Pemkab Katingan

Pj Bupati Buka Rakor Pimpinan LPT-IK Se-Katingan

Pemkab Katingan

Bupati Kukuhkan 6 Pejabat Eselon II, Satu Pejabat Dipromosikan

Pemkab Katingan

Bupati Katingan Terima Bantuan dari BRI Palangka Raya

Pemkab Katingan

Bupati Terima Bantuan Dari PGRI Sebanyak 300 Paket Sembako

Pemkab Katingan

Sekda Katingan Buka Workshop Konseling Remaja