Home / Kotim

Selasa, 30 Oktober 2018 - 14:24 WIB

Giliran Kantor PT BAP di Kabupaten Kotim Digeledah KPK

SAMPIT, KaltengEkspres.com  – Tim penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus mendalami kasus dugaan suap empat anggota DPRD Kalteng yang terjaring operasi tangkap tangan (OTT) di Jakarta akhir pekan lalu. Pengembangan kasus ini terus dilakukan penyidik hingga ke Kalteng.

Sejumlah instansi terkait yakni Kantor Dinas Kehutanan (Dishut) dan Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kalteng serta DPRD Kalteng telah menjadi sasaran penggeledahan penyidik KPK.

Dari sejumlah lokasi tersebut diamankan tumpukan dokumen penting.  Pendalaman kasus terus dilakukan hingga ke Kabupaten Kotim. Kantor PT Binasawit Abadi Pratama (BAP)yang terletak di ruas Jalan HM Arsyad Sampit Kabupaten Kotim tak luput dari penggeledahan penyidik KPK Selasa (30/10).

Datang sekitar pukul 12.30 WIB, penyidik KPK dikawal petugas kepolisian bersenjata lengkap langsung masuk melakukan penggeledahan di perusahaan anak group PT Sinarmas ini. Sayangnya, giat ini tertutup. Sejumlah awak media dilarang masuk melakukan ekspos. Sehingga hanya bisa memantau dari luar.

Baca Juga :  Sadis! Bangun Tidur Warga Kelampan Tewas Ditombak

“Maaf tidak diperbolehkan masuk. Sementara tunggu di luar saja. Biar kita sama-sama enak. Mohon maaf ya,”ungkap salah seorang karyawan perusahaan setempat kepada sejumlah awak media Selasa (30/10).

Baca Juga :  Jago Merah Luluh Lantakan Ruko Sembako di Katingan

Sementara itu salah seorang petugas penyidik KPK saat dimintai keterangan memilih diam. Pihaknya langsung masuk ke dalam kantor sembari dikawal tim kepolisian. Sementara di depan kantor tampak sejumlah petugas kepolisian bersenjata lengkap bersiaga.

Pantauan di lapangan, setelah masuk ke dalam kantor. Penyidik KPK langsung melakukan penggeledahan selama beberapa jam. Dari lokasi ini juga diamankan sejumlah dokumen. (lh/hm)

Share :

Baca Juga

Kotim

Warga Empat RT Desa Penyang Keberatan Adanya Pemortalan Jalan

Kotim

Pemotor Tewas Usai Hantam Pikap Parkir

Kotim

Pecatan Polisi Kembali Diringkus Mengedar Sabu

Kotim

Warga Senang Kehadiran Tim Satgas TMMD Kodim 1015 Sampit 

Kotim

IRT Ditemukan Tewas Bunuh Diri

Kotim

Dandim Tinjau Pekerjaan Renovasi Musala Alhidayah

Kotim

Satgas TMMD 1015 Sampit Sosialisasi Bahaya Karhutla

Kotim

Anggota TNI Selalu Bergerak Sigap, untuk Selesaikan Program TMMD