KASONGAN, Kaltengekspres.com – Anggota Satuan Polisi Lalu Lintas (Satlantas) Polres Katingan, melakukan penyelidikan dengan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dilokasi kejadian kecelakaan lalu lintas (Lakalantas), antara truk dan sepeda motor yang terjadi di Jalan Tjilik Riwut arah Kasongan – Sampit pada Senin (2/10/2017), yang merenggut korban jiwa seorang remaja beruomnama Ahmad Dermawan.
Dari hasil olah TKP ini diketahui, jika kecelakaan itu berawal saat truck mobil Izusu yang di kendarai Puput Eko Wahyudi melaju melalui jalur kiri dari arah Sampit menuju Kasongan. Sementara dari arah yang berlawanan terdapat satu unit sepeda motor di kendarai Ahmad Darmawan sedang melaju di jalur sebelah kanan, tiba-tiba sepeda motor tersebut oleng dan masuk ke jalur kiri arah jalur truk yang dikemudikan Eko.
Saat itu sang sopir truk sempat berupaya melakukan pengereman, namun karena jarak yang sudah dekat sehingga akhirnya membuat kejadian tabrakan itu tidak terhindarkan.
Kasat Lantas Polres Katingan AKP Salahiddin saat dikonfirmasi Selasa (3/10/2017), membenarkan adanya kejadian tersebut.
Menurut dia, saat kejadian kondisi jalan tersebut lurus beraspal, ada marka, rambu-rambu dan arus lalu lintas sedang sepi. Hanya karena human eror maka Lakalantas tidak bisa dihindarkan.
“Atas kejadian tersebut satu unit mobil Truck Isuzu mengalami kerusakan bagian depan penyok kaca bagian depan pecah dan akibat kejadian itu satu unit sepeda motor mengalami kerusakan tebeng kanan dan kiri pecah, bagian depan ringsek. Sementara pengendara sepeda motor tewas di TKP,”terangnya
Seperti diketahui sebelumnya. Truck Izusu Nopol DA 1451 AI yang dikendarai oleh Puput Eko Wahyudi bertabrakan dengan sepeda motor Jupiter Mx nopol KH 2085 NC yang di kendarai oleh Ahmad Darmawan pada Senin (2/10) siang. Dalam peristiwa ini pengendara sepeda motor Ahmad langsung tewas di TKP karena mengalami luka berat. (ejk)