

KASONGAN, KaltengEkspres.com – Penjabat (Pj) Bupati Katingan Saiful bersama sejumlah OPD Pemkab Katingan kembali melanjutkan safari ramadan di Desa Samba Kahayan Kecamatan Katingan Tengah Kabupaten Katingan, Jumat (5 /4 / 2024).
“Kita kini kembali melaksanakan ibadah puasa dan buka puasa bersama masyarakat di Desa Samba Kahayan Kecamatan Katingan Tengah, ” kata Pj Bupati Katingan Saiful, Jumat (5 / 4 / 2024).
Saiful menjelaskan, safari ramadhan di Desa Samba Kahayan Kecamatan Katingan Tengah kali ini merupakan kegiatan tahunan dengan tujuan menjalin silaturahmi antara umat dengan para ulama, tokoh agama dan masyarakat serta pemerintah.
“Bulan ramadhan merupakan momentum istimewa memiliki nilai -nilai keutamaan memberi peluang peningkatan keimanan menumbuh kan kejujuran ke iklasan dan kepedulian sosial,” ujar Saiful.
Lanjutnya, di bulan suci ramadhan 1445 H/2024 M ini, juga lebih banyak amalan-amalan sebagai wujud kepatuhan kepada Allah SWT,
“Mari kita berlomba -lomba melakukan amalan kebaikan sebagai kewajiban untuk menjalankan perintah dengan penuh ketaatan, pengendalian diri dari nafsu, memupuk kebersamaan serta kepedulian sosial serta menggulurkan tangan membantu sesama, ” ucapnya.
Pada akhir sambutannya, Saiful mengajak seluruh masyarakat kaum muslimin dan muslimat menjadikan bulan suci ramadhan ini menjadi rahmat bagi semua. (Isnaeni)