Home / Pemkab Kapuas

Kamis, 1 April 2021 - 18:26 WIB

Mantap! SOPD Kapuas Kembali Divaksin Covid-19

Kuala Kapuas,Kaltengekspres.com –Vaksinasi massal tahap kedua bagi pelayan publik, dalam hal ini kepala Satuan Organisasi Perangkat daerah (SOPD) atau kepala dinas di lingkup Pemerintah Kabupaten Kapuas kembali dilaksanakan di aula kantor Bappeda Kapuas, Kamis (1/4/2021).

Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Kapuas Drs. Aswan M.Si seusai divaksin kepada media ini mengatakan pihaknya baru saja melaksanakan vaksin covid-19 tahap kedua.

“Alhamdulillah setelah dicek kondisi kita memenuhi syarat untuk divaksin yang kedua, kemudian setelah di observasi selama setengah jam tidak mengalami gejala atau hal yang mengganggu kesehatan,”

Baca Juga :  Bupati Berikan Bantuan Sembako Mahasiswa Kalteng di Yogyakarta

“Saya selaku kepala OPD berterima kasih kepada Pemerintah Daerah dan Dinas Kesehatan yang sudah memfasilitasi vaksin covid-19 ini,” ungkapnya.

Plt Kepala Dinas Pertanian Kapuas ini. juga berharap kepada seluruh ASN di kabupaten kapuas, lebih utama lagi kepada ASN atau keluarga besar Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Dinas Pertanian nanti pada saatnya jika jadwal sudah ditetapkan maka wajib mengikuti vaksin seperti ini.

“Vaksin ini cukup penting bagi kita di tengah pandemi covid 19 ini untuk bersama-sama mencegah daripada kita mengobati, vaksin ini tapi tidak menjamin kita kebal terhadap penyakit tapi harapan kita setelah di vaksin ini ya kita tetap melaksanakan protokol kesehatan dengan 5M, mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan membatasi mobilisasi dan interaksi,”

Baca Juga :  TP-PKK Kapuas Berikan Bantuan Sembako

“Selaku ASN kita juga bisa menjadi contoh bagi masyarakat dan bisa memberi edukasi pada masyarakat  pentingnya protokol kesehatan, dan pada saatnya nanti jika jadwal tiba bagi masyarakat mari mengikuti anjuran pemerintah untuk melaksanakan vaksin covid-19.” Pungkas Aswan.(yan/rif)

Share :

Baca Juga

Pemkab Kapuas

Wakil Bupati Kapuas Hadiri Salat Istighosah Berjamaah

Pemkab Kapuas

Pemberlakuan PPKM Berimbas Penundaan PTM 

Pemkab Kapuas

Pembangunan Jembatan Tumbuhkan Ekonomi Masyarakat

Pemkab Kapuas

Pelabuhan Laut Batanjung Dibahas Dalam RDP

Kapuas

Maknai Sumpah Pemuda, dengan Kobarkan Semangat Generasi Muda

Pemkab Kapuas

Persiapan Keberangkatan CJH Kapuas Terus Dimatangkan

Pemkab Kapuas

Bupati Kapuas dan Kapolda Tinjau Vaksinasi Massal

Kapuas

RSUD Kapuas Beri Penyuluhan Kesehatan TB Anak