KONI Diminta Tingkatkan Prestasi Olahraga

Anggota DPRD Katingan Toni Yosefta

KASONGAN, KaltengEkspres.com – Anggota DPRD Katingan Toni Yosefta mendukung sekaligus meminta Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Katingan untuk terus meningkatkan prestasi olahraga di Kabupaten Katingan.

“Kita mendukung langkah yang diambil KONI dalam berusaha meningkatkan prestasi olahraga. Sehingga atlet Katingan bisa berprestasi baik ditingkat  Provinsi Kalteng maupun Nasional di berbagai cabang olahraga,” kata Toni Yosefta, Senin (24/ 3 /2025).

Lanjut Toni Yosefta, secara bertahap KONI Katingan meningtkatkan sarana prasarana pendukung olahraga di berbagai cabang olahraga.

“DPRD selalu mendukung kinerja KONI Katingan dalam memajukan olahraga di Katingan, ” ucap Toni Yosefta.

Diakuinya, tak mudah dalam rangka membina dan mendidik serta meningkatkan prestasi para atlet di daerah, terlebih dari Katingan.

“Tetapi apabila dilakukan secara bertahap dan selalu di bina semua cabang olahraga,”ujarnya.

Dengan adanya prestasi atlet meningkat, akan membawa nama baik daerah dan mengharumkan nama Kabupaten Katingan dan nama Provinsi Kalimantan Tengah. (isnaeni)

Berita Terkait