Efesiensi, Pemprov Kalteng Pangkas Anggaran OPD

Staf Ahli Gubernur Kalteng, Yuas Elko

PALANGKA RAYA, KaltengEkspres.com – Staf Ahli Gubernur Kalteng, Yuas Elko, menyatakan bahwa pemerintah daerah mulai menyesuaikan anggaran di berbagai sektor OPD guna mengoptimalkan dana publik.

Penyesuaian ini dilakukan sebagai respons terhadap kebijakan pemotongan anggaran dari pemerintah pusat untuk memastikan efisiensi dalam penggunaan keuangan daerah.

Yuas Elko menjelaskan, bahwa ia tidak mengetahui detail pemotongan anggaran, pemerintah provinsi tetap menjalankan arahan dari pusat. Kebijakan penghematan ini difokuskan pada penyesuaian anggaran yang tidak langsung berdampak pada kebutuhan utama masyarakat.

“Tidak hanya mengetahui detail pemotongan anggaran, tetapi juga memastikan bahwa apakah kebijakan dari pemerintah pusat hingga gubernur sudah diterima dan dijalankan,”ucap Yuas saat diwawancarai oleh awak media media usai mengikuti rakor pengendalian inflasi di Ruang Bajakah, Senin (10/2).

“Di sisi lain, dia menjelaskan bahwa penyesuaian anggaran tetap mempertimbangkan kepentingan masyarakat. Penghematan dilakukan dengan mengurangi perjalanan dinas serta pemangkasan biaya konsumsi dalam rapat, seperti snack, makan, dan minum,”sambungnya.

Sedangkan untuk rapat, lanjut dia, pemerintah pusat mengarahkan beralih ke virtual atau video conference (vicon). Kebijakan ini bertujuan mengurangi biaya operasional sekaligus mempercepat pengambilan keputusan dengan lebih efisien.

“Ini sesuai arahan pemerintah pusat, rapat-rapat kini dilakukan melalui vicon atau virtual untuk menghemat anggaran,” tegasnya.

Menanggapi isu peniadaan THR dan gaji ke-13 serta ke-14, Yues Elko menerangkan, bahwa kebijakan anggaran setiap tahun selalu mengalami dinamika, terutama dalam hal alokasi dana yang disesuaikan dengan kondisi keuangan pemerintah.

“Jika ada arahan untuk penghematan, Pemprov Kalteng siap menyesuaikan dan menjalankannya sesuai kebijakan yang ditetapkan,”tandasnya. (gel)

Berita Terkait