

PALANGKA RAYA, KaltengEkspres.com – Anggota DPRD Kota Palangka Raya Syaufwan Hadi mendorong pemerintah untuk terus mengoptimalkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat. Salah satunya untuk selalu memastikan keaktifan pos pelayanan terpadu (posyandu) pada setiap lingkungan masyarakat.
“Keberadaan posyandu cukup vital untuk menjamin dan meningkatkan kualitas kesehatan keluarga. Terutama bagi ibu dan anak,” kata Syaufwan.
Menurut Syaufwan, posyandu tidak hanya berperan dalam pemantauan kesehatan ibu dan anak. Keberadaan posyandu justru diharapkan juga dapat menjadi pusat informasi dan edukasi bagi masyarakat.
“Melalui pemberian edukasi atau informasi, kita dapat meningkatkan pengetahuan dan kesadaran masyarakat tentang pentingnya kesehatan,” ujarnya.
Kehadiran posyandu disetiap lingkungan pemukiman masyarakat tentunya juga menjadi garda terdepan bagi pemerintah dalam memberikan jaminan kesehatan masyarakat melalui layanan yang dibeikan. Dengan begitu masyarakat tidak lagi kesulitan untuk mendapatkan akses layanan kesehatan.
“Apalagi di posyandu terdapat layanan yang sangat dibutuhkan oleh ibu hamil dan anak. Diantaranya pemantauan tumbuh kembang anak, imunisasi dan penyuluhan gizi,” jelasnya. (ran)